SMAN 1 Purwakarta Urutan ke-501 Sekolah Terbaik di Indonesia, Masih Kalah dari Sekolah di Papua

- 7 Juni 2021, 12:20 WIB
Potret SMA Negeri 1 Purwakarta
Potret SMA Negeri 1 Purwakarta /Tangkap Layar Facebook SMANSA

PURWAKARTA NEWS – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Purwakarta masuk dalam TOP 1000 sekolah dengan nilai rerata TPS UTBK tertinggi di tahun 2020 di Indonesia yang dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LMPT).

SMAN 1 Purwakarta bertengger di urutan 501 untuk tingkat nasional dan urutan 96 untuk tingkat provinsi Jawa Barat.

Adapun dalam tes tersebut, LMPT merilis berbagai indikator penilaian yakni: Kemampuan Kuantitatif, Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis, Kemampuan Penalaran Umum, Pengetahuan dan Pemahaman Umum.

Baca Juga: Buruan Daftar! Program BPUM 2021 Bagi Warga Purwakarta Masih Dibuka

Tercatat SMAN 1 Purwakarta merupakan satu-satunya sekolah di Purwakarta yang masuk TOP 1000 sekolah yang dirilis LMPT.

Peringkat dari SMAN 1 Purwakarta ini lebih rendah dari raihan SMAS AVEROS di Kota Sorong, Provinsi Papua Barat.

Adapun SMAS AVEROS meraih urutan 477 di tingkat nasional dan urutan pertama di Provinsi Papua Barat.

Baca Juga: Guru di Purwakarta Harus Berstandar Kompetensi Abad 21

Berikut ini merupakan daftar 10 sekolah terbaik dari TOP 1000 sekolah dengan nilai rerata TPS UTBK tertinggi di tahun 2020 di Indonesia yang dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LMPT).

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x