SMA 1 Jatiluhur Purwakarta Kirimkan Bantuan untuk Korban Banjir Subang

- 17 Februari 2021, 17:02 WIB
Bantuan dikirmkan langsung oleh pengurus Osis SMA 1 Jatiluhur kepada warga terdampak banjir di Pamanukan, Subang.
Bantuan dikirmkan langsung oleh pengurus Osis SMA 1 Jatiluhur kepada warga terdampak banjir di Pamanukan, Subang. /Purwakarta News

PURWAKARTA NEWS - Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta ikut berpartispasi dalam membantu korban terdampak banjir di Kabupaten Subang.

Bantuan yang dikirimkan berupa bahan pokok, obat-obatan dan kebutuhan lainnya, yang dikirimkan kepada warga terdampak banjir di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang.

Bantuan dikirim langsung pengurus Osis SMAN 1 Jatiluhur, di bawah bimbingan pembimbing Osis dan wakil kepala sekolah bidang kesiswaan serta para guru untuk didistribusikan kepada korban bencana banjir, pada Rabu, 17 Februari 2021.

Baca Juga: Antisipasi dan Evaluasi Bendungan, PJT II Jatiluhur Lakukan Tailrace

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skin Care Pemula untuk Dapatkan Hasil Bare Face Look

Kepala SMA Negeri 1 Jatiluhur Jajang Koswara mengatakan, bantuan terdiri, beras, mie instan, makanan siap saji, telur, bahan pokok lainnya hingga  pakaian layak pakai.

Jajang menambahkan, bantuan tersebut berasal dari sekolah maupun pribadi guru dan siswa sebagai rasa kepedulian terhadap sesama.

"Membantu sesama yang sedang kesusahan, merupakan perbuatan mulia. Sebagai makhluk sosial, sudah wajarnya kita saling tolong menolong. Terlebih jika melihat saudara kita sedang mengalami musibah atau bencana, maka kita harus membantunya," ungkap Jajang, saat dihubungi melalui telepon selulernya, pada Rabu, 17 Februari 2021.

Baca Juga: Lewat Bataru, Kini Guru Honorer, Staf TU hingga Penjaga Sekolah di Purwakarta Bisa Miliki Rumah Subsidi

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x