Dihadapan Warga, Kades Pangkalan Bojong Purwakarta Nyatakan Mundur dari Jabatannya

- 9 Juni 2023, 20:14 WIB
Situasi kantor Desa Pangkalan, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta dipenuhi spanduk bernada protes dari warga, Jumat 9 Juni 2023.
Situasi kantor Desa Pangkalan, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta dipenuhi spanduk bernada protes dari warga, Jumat 9 Juni 2023. /Foto:Istimewa

PURWAKARTA NEWS - Kepala Desa Pangkalan, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta Acep Djudiana dihadapan warganya sendiri menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya, Jumat 9 Juni 2023 sore.

Pengunduran diri Acep Djudiana dari jabatan Kepala Desa Pangkalan dilakukan usai ratusan warga desa menggeruduk kantor desa meminta transparansi penggunaan Dana Desa 2022 dan menuntut kades untuk mundur.

Terpantau awak media, di kantor Desa Pangkalan sekitar pukul 15.00 WIB, ratusan warga mendatangi kantor desa dan berhasil duduk bersama bermusyawarah dengan kades setelah beberapa hari tak bertemu.

Baca Juga: Kantor Desa Pangkalan Purwakarta Disegel Warga, Kades Dituntut Segera Mundur!

Baca Juga: Tanggapan DPRD Soal APH Selidiki Kebocoran Anggaran PDAM, Ketua dan Komisi Saling Lempar

Petugas kepolisian dari Polres Purwakarta, Polda Jabar pun terlihat bersiaga untuk mengamankan musyawarah warga dengan kepala desa.

Musyawarah pun sempat mengalami kericuhan ketika ada salah seorang warga mendesak kepala desa untuk mundur dengan melemparkan botol air mineral, namun beruntung dapat diredam oleh aparat kepolisian.

Kesal karena anggaran dana desa tahun 2022 tak ada yang direalisasi, warga Desa Pangkalan, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta menyegel kantor desanya sendiri.

Baca Juga: Diduga Disebut Ugal-ugalan oleh Kadishub, Ratusan Driver Ambulans Datangi Kantor Dinas Perhubungan Purwakarta

Halaman:

Editor: Aik Hakiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x