Purwakarta Jadi Wilayah Tertib Ukur, Gulirkan Program MePemDe CEU ATI

- 4 Juni 2021, 13:17 WIB
Petugas Unit Metrologi Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdangan Kabupaten Purwakarta, saat melabeli alat ukur yang telah ditera ulang
Petugas Unit Metrologi Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdangan Kabupaten Purwakarta, saat melabeli alat ukur yang telah ditera ulang /Dok Unit Metrologi

PURWAKARTA NEWS - Kabupaten Purwakarta, merupakan salah satu wilayah yang masuk dalam kategori tertib ukur di Indonesia. Karenanya, wilayah ini  telah melaksanakan program metrologi pelayanan desa cek ukuran akurasi timbangan atau akrab disebut MePenDe CEU ATI.

Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Purwakarta, Karliati Juanda, mengatakan, berdasarkan UU No 2/1981 tentang  Metrologi Legal, serta Peraturan Menteri Perdagangan RI No 67/2018 tentang Alat Ukur, Takar, Timbang dan Perlengkapannya (UTTP), maka seluruh alat ukur wajib ditera dan ditera ulang.

"Karena itu, kami melalui Unit Metrologi melakukan jemput bola sampai ke desa-desa, supaya alat ukur yang digunakan masyarakat ini bisa ditera atau ditera ulang," ujar Karliati, Jumat 4 Juni 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Jumat 4 Juni 2021: Usaha Al Yakinkan Andin Lewat Mang Dadang, Rencana Elsa Gagal?

Baca Juga: Pupuk Kujang Bantu Peternak untuk Mengolah Kotoran Ternak Supaya Limbah Organik itu tak Mencemari Sungai

Kegiatan ini, sebagai rutinitas pelayanan tera yang diwajibkan selama setahun sekali. Terutama, bagi alat timbangan yang tersebar di para pelaku usaha dan berbagai macam usahanya. Seperti, pedagang di pasar, usaha ekspedisi, penggilingan padi hingga toko emas. 

Program ini, mengedepankan jemput bola. Alasannya, supaya lebih mendekatkan pelayanan tera ke pedagang atau para pelaku usaha. Untuk penjadwalan kegiatan MePenDe CEU ATI, dilakukan setiap pekannya di setiap kecamatan atau desa. Sesuai dengan kesepakatan antara para camat dan kepala desa.

Baca Juga: Bikin Ngiler, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Seblak di Karawang

Program ini, mulai dari Kecamatan Pondoksalam, sebagai tempat pertama kegiatan MePenDe CEU ATI. Pekan berikutnya telah disepakati untuk Kecamatan Wanayasa, Bojong, Sukatani, diikuti kecamatan lainnya.

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini