Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Kejari Purwakarta Gelar Kegiatan Jalan Santai hingga Lomba Masak bareng Forkopimda

- 10 Juli 2023, 16:23 WIB
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Purwakarta, Rohayatie, S.H,.M.H.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Purwakarta, Rohayatie, S.H,.M.H. /Purwakartanews.com

PURWAKARTA NEWS - Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke-XXII, Kejari Purwakarta menggelar kegiatan Pekan Olahraga (POR), jalan santai hingga lomba memasak bareng unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), bertempat di areal Taman Air Mancur Sri Baduga, Senin 10 Juli 2023.

Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke-XXII ditandai pelepasan balon udara oleh Kajari Purwakarta Rohayatie, S.H,.M.H., usai apel pagi di halaman Kantor Kejari Purwakarta.

Kajari Purwakarta Rohayatie, mengatakan peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 dan HUT Ikatan Adhiyaksa Dharmakarini ke-XXII di tahun ini, pihaknya mengadakan beragam kegiatan olahraga yang diikuti oleh keluarga besar Kejari Purwakarta dan unsur Forkopimda.

Baca Juga: Pemkab Purwakarta Kembali Gelar Pelayanan Publik, Kali Ini Digelar di Kelurahan Cipaisan

"Hari ini kegiatan kita awali dengan jalan santai serta lomba memasak nasi goreng bersama Forkopimda dan OPD Pemkab Purwakarta," kata Rohayatie.

Pada pelaksanaan lomba memasak nasi goreng, Kejari Purwakarta mendatangkan beberapa orang chef dari hotel ternama dari Kabupaten Karawang dan Purwakarta untuk menjadi dewan juri.

Dalam kegiatan lomba memasak nasi goreng tersebut, Bupati Purwakarta menjadi juara pertama dengan perolehan nilai 8.650 poin.

Kemudian untuk juara kedua dalam lomba ini berhasil dimenangkan oleh Kajari Purwakarta Rohayatie dengan perolehan nilai sebanyak 8.380 poin dan Ketua Pengadilan Agama menjadi juara tiga dengan perolehan nilai 8.240 poin.

"Tujuan dari lomba memasak nasi goreng ini adalah meningkatkan kekompakan bersama Forkopimda. Tentu, dengan adanya kegiatan ini, kami bisa menjalin hubungan lebih erat," ucap Rohayatie.

Rohayatie juga menyebut kegiatan lomba memasak ini sengaja diselenggarakan sekaligus mengajak semua pihak untuk membudayakan hidup hemat dengan mengkonsumsi makanan olahan sendiri tanpa banyak berbelanja diluar.

Baca Juga: DPRD Purwakarta Segera Usulkan Perubahan HET Elpiji 3 Kilogram, Segini Harganya

"Alasannya kita meminimalisir belanja diluar biar hemat aja, karena kan biasa kita masak dirumah itu nasi kita masih suka tersisa untuk besok paginya," tutur Rohayatie.

Sementara kaitan Pekan Olahraga (POR), Rohayatie mengatakan pihaknya akan melaksanakan pertandingan tenis meja, bulutangkis, catur, domino, hingga memancing.

"Sebelumnya kita juga menggelar aneka lomba dengan peserta anak-anak dan para istri pegawai Kejari Purwakarta," tambah Rohayatie.

Sementara itu, Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengaku senang bisa terlibat perlombaan dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-63.

"Seru sekali lomba memasak ini, lomba yang digagas oleh Kejari Purwakarta ini bisa diikuti langsung oleh Forkopimda dan OPD Purwakarta," katanya.

Baca Juga: KPU Tetapkan DPT Pemilu 2024 Jumlahnya Capai 200 Juta Orang Pemilih

Dirinya berharap, kegiatan yang diadakan oleh Kejari Purwakarta dalam memperingan Hari Bhakti Adhyaksa dapat bersinergi positif dengan jajaran Forkopimda.

"Semoga dengan adanya perlombaan tersebut, bisa menjadikan sinergitas positif dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat di Kabupaten Purwakarta," ucapnya.***

Sementara, Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengaku senang bisa terlibat perlombaan dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-63. "Seru sekali lomba memasak ini, lomba yang digagas oleh Kejaksaan Negri Purwakarta ini bisa diikuti langsung oleh Forkopimda dan Perangkat Daerah di Purwakarta," kata Anne.

Ia berharap, kegiatan yang diadakan oleh Kejari Purwakarta dalam memperingan Hari Bhakti Adhyaksa dapat bersinergi positif dengan jajaran Forkopimda.

"Semoga dengan adanya perlombaan tersebut, bisa menjadikan sinergitas positif dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat di Kabupaten Purwakarta," ucap Anne.***

Editor: Aik Hakiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah