Keren! Miniatur Kapal Pinisi Karya Seorang Warga Purwakarta Dikenal hingga Mancanegara

- 10 Oktober 2021, 18:22 WIB
Arifin, wara Purwakarta sedang membuat miniatur Kapal Pinisi.
Arifin, wara Purwakarta sedang membuat miniatur Kapal Pinisi. /Tim Purwakarta News

"Yang mudah itu ketika pola sudah ketemu dan ukuran ketemu. Dan lagi paling enak jika pemesan memberikan gambar keinginannya," ucapnya.

Sementara, soal harga bervariasi tergantung, kerumitan, model hingga ukuran.

Tak hanya membuat miniatur Kapal Pinisi, Arifin yang diketahui sudah menggeluti keahliannya selama belasan tahun itu juga mengaku membuat kerajinan kayu lainnya, seperti lampion, pigura, hingga rak meja yang semuanya dibuat dari kayu jati.

Baca Juga: Nafas Lega Cakades di Purwakarta, Pilkades Serentak Resmi Akan Digelar Pekan Depan

"Untuk miniatur Kapal Pinisi, ukuran besar ini harganya Rp5 juta. Kalau yang ukuran 27 cm itu Rp350 ribu dan 18 cm Rp250 ribu," terangnya.

Arifin juga mengatakan, dirinya sempat hampir mengalami gulung tikar atau bangkrut saat menekuni profesinya ini, yakni pada tahun keempat. Namun, berhasil bangkit dan hingga saat ini bertahan dan mampu memiliki nama di Purwakarta bahkan luar daerah.

Tak hanya itu, selama menjalani profesinya tersebut, Arifin juga pernah menyabet sejumlah penghargaan.

Baca Juga: 3 Anggota Panitia Pilkades Sukajaya Mengundurkan Diri, Imbas Masalah Ijazah Cakades Diduga Tak Teregister

"Seperti juara satu dari Dekranasda Jabar kategori wood. Lalu, ada pula penghargaan dari Unisko terkait pameran di JCC juara 3 tingkat nasional," ungkapnya.

Tetapi, dia pun mengeluhkan tak adanya generasi yang dapat menggantikannya kelak, lantaran kata Arifin, anak-anaknya semuanya perempuan.

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah