Pertunjukan Air Mancur Taman Sri Baduga Batal Digelar di Bulan Ini, Ternyata Ini Penyebabnya

4 Oktober 2023, 16:16 WIB
Air Mancur Taman Sri Baduga, Purwakarta. /Purwakartanews.com

PURWAKARTA NEWS - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purwakarta Norman Nugraha memastikan bahwa pertunjukan air mancur Taman Sri Baduga batal digelar di bulan Oktober tahun ini.

Batalnya pertunjukan air mancur ini terjadi karena sejumlah faktor. Terutama karena debit air yang kurang.

Norman mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap kondisi air Taman Sri Baduga di kawasan Situ Buleud tersebut.

Baca Juga: Pemkab Purwakarta Alokasikan Anggaran Rp 50 Miliar Lebih untuk Pilkada 2024

Baca Juga: Gegara Gugat Nasabah ke PN, BRI Cabang Purwakarta Dinilai Meresahkan

"Tim teknis sudah mengecek untuk persiapan pertunjukan Air Mancur Sri Baduga, dan ada beberapa temuan yang menyebabkan pertunjukan tidak bisa diselenggarakan," ucap Norman Nugraha, Rabu 4 Oktober 2023.

"Debit air di kawasan Situ Buleud itu satu meter di bawah pompa air mancur, jadi tidak memungkinkan pompa menyedot air untuk pertunjukan air mancur," sambung Norman.

Adapun untuk mengatasi hal itu, kata dia. Pemkab Purwakarta akan berkoordinasi dengan PJT II selaku pengelola Waduk Jatiluhur untuk membantu pasokan air ke kawasan Situ Buleud sehingga pertunjukan air mancur dapat digelar.

"Namun itu baru perencanaan. Karena yang utama saat ini adalah suply air bersih terhadap masyarakat yang membutuhkan," ucap Norman.

Baca Juga: Pj Bupati Jangan Termakan Rayuan Oknum Pengusaha Naikan HET Gas Melon

Baca Juga: DPRD Purwakarta Setujui Raperda APBD-P Tahun 2023, Pj Bupati Benni Irwan: Alhamdulilah

Diketahui, pertunjukan Air Mancur Sri Baduga dikabarkan akan aktif kembali dengan ketentuan Perda Nomor 11 Tahun 2020 Tentang Retribusi Tempat Rekreasi dan Olahraga.

Perda tersebut mengatur tiket pertunjukan Air Mancur Sri Baduga yang dikenakan tarif sebesar Rp 10 ribu untuk warga Kabupaten Purwakarta dan Rp 15 ribu untuk warga luar Purwakarta.***

Editor: Aik Hakiki

Tags

Terkini

Terpopuler