Tertibkan FPI, Ketegasan Pangdam Jaya Banjir Dukungan

- 21 November 2020, 19:21 WIB
TNI Lakukan Penertiban dengan Mencabut Baliho Habib Rizieq yang Tak Berizin Memakai Panser Anoa
TNI Lakukan Penertiban dengan Mencabut Baliho Habib Rizieq yang Tak Berizin Memakai Panser Anoa /PMJnews/

PURWAKARTA NEWS - Masyarakat banyak mendukung langkah tegas TNI-Polri yang memperingatkan siapapun agar tidak menganggu Kamtibmas di wilayah Jakarta yang saat ini sudah berjalan kondusif. Ketegasan tersebut mendapatkan respon positif dan pujian dari masyarakat. Bahkan, baliho-baliho tanpa izin yang memprovokasi masyarakat sudah dicabut.

Mayjen TNI Dudung Abdurachman menunjukkan ketegasannya sebagai Panglima Kodam (Pangdam) Jaya. Ia memperingatkan siapapun untuk agar tidak mengganggu suasana keamanan di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

“Jangan coba-coba ganggu kesatuan dan persatuan, akan saya hajar nanti,” ujar Pangdam di depan anggota TNI-Polri, baru-baru ini, di Jakarta dilansir PMJNews.

Baca Juga: FPI Tidak Diakui Negara, Tidak Boleh Ada Kegiatan!

Dudung menegaskan, hal itu terkait kondisi Jakarta belakangan pasca kepulangan Habib Rizieq Shihab Ia juga menyoroti munculnya baliho-baliho ilegal yang bergambar wajah Imam Besar FPI tersebut.

Pangdam kembali mengingatkan agar simpatisan FPI jangan seenaknya memasang baliho di ruas-ruas jalan tanpa aturan.

“Kalau perlu FPI bubarkan saja, jika coba-coba dengan dengan TNI. Kok sekarang mereka (FPI) yang atur suka-suka sendiri, jadi saya perintahkan bersihkan,” tutur Pangdam.

Terpisah, Dandim 0501 / JP BS Luqman Arief megungkapkan, pihaknya telah menertibkan 10 baliho tidak berizin termasuk milik FPI di wilayah Jakarta Pusat.

Baca Juga: Calo Tanah Nggak Permisi, Ketua RT Kesal, Golok Melayang

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x