Pasca Tragedi Kanjuruhan, Polda Metro Jaya Undang Jakmania untuk Diskusi Konsep Pengamanan di Dunia Sepakbola

- 7 Oktober 2022, 18:10 WIB
Pasca Tragedi Kanjuruhan, Polda Metro Jaya Undang Jakmania untuk Diskusi Konsep Pengamanan di Dunia Sepakbola
Pasca Tragedi Kanjuruhan, Polda Metro Jaya Undang Jakmania untuk Diskusi Konsep Pengamanan di Dunia Sepakbola /Instagram/@poldametrojaya/

 

PURWAKARTA NEWS - Hari ini Polda Metro Jaya undang supporter Jakmania ke Mapolda Jakarta, Jumat 7 Oktober 2022.

Polda Metro Jaya ajak suporter Persija Jakarta untuk Diskusi konsep pengamanan di Dunia Sepakbola.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran menjelaskan ingin membangun konsep pengamanan bersama di dunia sepakbola.

Baca Juga: Bersama Supporter, Polda Metro Jaya Gelar Salat Gaib untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Baca Juga: Polri Jadwalkan Periksa Enam Orang Tersangka Kasus Tragedi Kanjuruhan Malang, Kapan?

Menurutnya, keinginan tersebut bisa dilakukan jika ada kolaborasi dengan klub bola dan supporternya.

“Kita ingin bisa membangun konsep pengamanan bersama di dunia sepakbola. Tentunya hal ini tidak bisa dilakukan tanpa kolaborasi dengan klub bola dan suporternya," kata Fadil dikutip dari PMJ News.

Baca Juga: Tiga Orang Saksi Diperiksa Polri Terkait Kasus Tragedi Kanjuruhan Malang, Siapa Saja?

Baca Juga: Turut Berduka, Mantan Pemain Persib Bandung Gelar Doa Bersama untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Oleh karena itu Fadil mengundang Jakmania untuk melakukan diskusi agar tercipta dunia sepakbola yang aman dan nyaman.

"Maka dari itu kami mengundang Jakmania untuk berdiskusi mengenai ini,” kata Fadil dikutip dari PMJ News.

Fadil menuturkan, untuk merealisasikannya Polda Metro Jaya siap memfasilitasi pertemuan untuk urusan pengamanan serta akan memberikan pelatihan agar dunia sepakbola jauh dari aksi anarkis.

Baca Juga: Masih Berlanjut, Polri Tegaskan Tim Investigasi Tragedi Kanjuruhan Malang akan Lanjut ke Surabaya, Kenapa?

Baca Juga: Polri Ungkap Peran Akhmad Hadian Lukita yang Jadi Tersangka Kasus Tragedi Kanjuruhan Malang

“Jadi nanti security officer nya kita latih, kita didik agar sesuai standar FIFA. Security officer akan dikoordinasikan lagi dengan klub agar seluruh suporter bisa mendukung timnya dengan nuansa fun games dan sportivitas,” ucapnya

“Saya yakin apa yang dilakukan di Jakarta akan menjadi movement bagi daerah lain. Maka dari itu saya siap memfasilitasi agar ini bisa terwujud,” tandasnya.

Selain berdiskusi, Fdil juga melaksanakan salat gaib untuk korban tragedi Kanjuruhan bersama supporter.

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan Malang, Polri Duga Ada 20 Anggota Polisi yang Langgar Kode Etik, Siapa Saja?

Baca Juga: Polri Sebut Tersangka Tragedi Kanjuruhan Bisa Bertambah, Kapolri: Masih Bisa!

Polda Metro Jaya juga mengajak suporter Persija Jakarta untuk melaksanak salat gaib untuk korban tragedi Kanjuruhan.***

Baca Juga: Direktur PT LIB Ahkmad Hadian Lukita Ditetapkan Sebagai Tersangka Tragedi Kanjuruhan

Baca Juga: Polri Sudah Tetapkan Tersangka Tragedi Stadion Kanjuruhan, Kapolri: Ada Enam Tersangka!

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah