Anies Baswedan Resmikan Poliklinik Eksekutif RSU Asri Purwakarta

- 7 Oktober 2023, 21:56 WIB
Anies Baswedan saat meresmikan Poliklinik Executive RSU Asri Purwakarta.
Anies Baswedan saat meresmikan Poliklinik Executive RSU Asri Purwakarta. /Ist

PURWAKARTA NEWS - Bakal Calon Presiden (Bacapres) RI untuk Pemilu 2024 Anies Rasyid Baswedan meresmikan Poliklinik Eksekutif RSU Asri, di Jalan Veteran No 15, Kabupaten Purwakarta, Sabtu 7 Oktober 2023.

Pada kesempatan itu, Anies Baswedan juga menjadi pembicara dalam agenda Seminar Pelayanan Kesehatan dalam Perspektif UU Kesehatan No 17/2023 yang diadakan di rumah sakit tersebut.

Dalam sambutannya, Anies Baswedan mengapresiasi adanya fasilitas kesehatan seperti Poliklinik Eksekutif RSU Asri ini.

Baca Juga: Ribuan Masyarakat Purwakarta Temui Anies Baswedan saat Resmikan Poskora

Baca Juga: KDM Ingin Taman Air Mancur Tetap Gratis, Warga Purwakarta Setuju Gak?

"Fasilitas kesehatan seperti ini memang sangat dibutuhkan supaya kebutuhan pelayanan itu tidak selalu terkonsentrasi," kata Anies.

Anies mencontohkan, saat Pandemi Covid-19 lalu, banyak masyarakat dari berbagai daerah yang datang ke Jakarta untuk mencari pelayanan kesehatan yang mumpuni.

"Bahkan sampai ada yang dari Cirebon. Nah, pada waktu itu kebijakan kami adalah tidak membedakan, tidak usah dilihat KTP-nya, kita tetap melayani," ujarnya.

Tapi, sambungnya, seharusnya memang ada lebih banyak lagi fasilitas kesehatan di daerah, sehingga rakyat yang membutuhkan tidak perlu pergi jauh-jauh ke Bandung atau ke Jakarta.

Halaman:

Editor: Aik Hakiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x