Tabrakan Maut Bus Primajasa Dengan Truk Pengangkut Ayam di Tol Cipali Purwakarta, Dua Orang Meninggal Dunia

- 4 Juli 2022, 01:08 WIB
Tabrakan Maut Bus Primajasa Dengan Truk Pengangkut Ayam di Tol Cipali Purwakarta, Dua Orang Meninggal Dunia
Tabrakan Maut Bus Primajasa Dengan Truk Pengangkut Ayam di Tol Cipali Purwakarta, Dua Orang Meninggal Dunia /Tangkapan layar/

PURWAKARTA NEWS - Tabrakan maut kembali terjadi yang melibatkan truk pengangkut ayam dengan bus Primajasa di Tol Cikopo - Palimanan (Cipali) KM 93, Purwakarta, Minggu 3 Juli 2022 sore.

Akibat adanya kejadian tabrakan bus Primajasa dan truk pengangkut ayam di Tol Cipali ini, sebanyak dua orang meninggal dunia.

Dari kronologisnya, tabrakan maut ini bermula dari kejadian truk pengangkut ayam bernomor polisi B 9883 VDA oleng di jalur B arah Cirebon menuju Jakarta.

Baca Juga: Supir Bus yang Diduga Penyebab Kecelakaan Beruntun 19 Kendaraan di Tol Cipularang Kabur, Ini Kata Polda Jabar

Truk pengangkut ayam tersebut diduga tidak terkendali sehingga terpelosok masuk ke median jalan.

"Kendaraan terperosok masuk ke median dan tertahan pada wire rope jalur A (Jakarta- Cirebon)," Kepala Divisi Operasi Tol Cipali Sri Mulyono dikutip dari Instagram @warungjurnalis.

Secara bersamaan, di jalur A datang bus Primajasa bernomor polisi B 7291 FGA melaju dari arah Jakarta menuju Cirebon.

Baca Juga: UPDATE KECELAKAAN TOL CIPULARANG : Berikut Kronologi Kecelakaan Tabrakan Beruntun Tol Cipularang Purwakarta

Supir bus disinyalir tidak mengetahui adanya truk pengangkut ayam yang oleng dan masuk median jalan.

Bus Primajasa kemudian menghantam truk pengangkut ayam itu sehingga kembali menimbulkan kecelakaan.

"Secara tiba-tiba kendaraan 1 yang tertahan di wire rope ditabrak oleh pengendara lain (bus Primajasa dari arah Jakarta menuju Cirebon," kata Sri.

"Posisi akhir kendaraan 1 (Truck) berada di median dan kendaraan 2 (bus) berada di ROW arah Cirebon," jelas dia.

Baca Juga: UPDATE KECELAKAAN TOL CIPULARANG : Jasa Raharja Purwakarta Jamin Biaya Seluruh Korban Kecelakaan Beruntun

Dari kejadian ini sebanyak 12 orang korban luka ringan, 1 orang korban luka berat dan 2 korban meninggal dunia.

Seluruh korban tambakan maut itu dibawa ke RS Radjak Hospital Purwakarta.***

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x