12 OPD di Kabupaten Purwakarta Terkonfirmasi Ada Pegawainya yang Terpapar Covid-19

- 25 Juni 2021, 17:23 WIB
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika /Dok Diskominfo

PURWAKARTA NEWS - Kasus Covid-19 mengalami lonjakan di sejumlah daerah, pascalibur lebaran. Salah satunya di Kabupaten Purwakarta. Saat ini saja, sudah 12 OPD yang melaporkan ada pegawainya yang terpapar Covid-19.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, membenarkan kondisi itu. Kasus Covid-19 ini sudah menyerang hampir semua lini masyarakat. Termasuk pegawai pemerintahan.

"Karena itu, Pemkab Purwakarta mengeluarkan kebijakan dengan menerapkan work from home (WFH). WFH ini antara 30 sampai 50 persen dari total pegawai di masing-masing OPD," ujar Anne, Jumat 25 Juni 2021.

Baca Juga: Pemkab Purwakarta Bersinergi dengan ACT dan Jabar Bergerak Dorong Pemulihan Ekonomi

Baca Juga: Mohon Maaf, IGD RSUD Bayu Asih Ditutup Selama 17 Jam Ini Penyebabnya

Baca Juga: 7.700 Pelaku UMKM di Kabupaten Purwakarta Belum Terima Bantuan Presiden Lantaran Terkendala Sistem OSS

Meski begitu, guna mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat, pihaknya terus memantau kinerja pegawai di masing-masing OPD. Salah satunya dengan cara meeting virtual.

"Kalau ASN yang sudah terpapar, sejak libur lebaran mencapai 86 pegawai," ujarnya.

Adapun jumlah OPD dan perangkat lainnya di Kabupaten Purwakarta, yakni, 18 OPD berbentuk dinas. 3 berbentuk badan. Serta, 3 berbentuk kantor. Untuk luas wilayah, ada 17 kecamatan. Serta, 9 kelurahan. Kemudian, ada 183 desa. 

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini