Bupati Anne Massifkan Penyemprotan Disinfektan Cegah Penyebaran Covid-19

- 16 Juni 2021, 19:31 WIB
Petugas dari PMI Purwakarta sedang menyemprotkan disinfektan ke sejumlah perkantoran
Petugas dari PMI Purwakarta sedang menyemprotkan disinfektan ke sejumlah perkantoran /Dok Diskominfo

PURWAKARTA NEWS - Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Purwakarta, mengintensifkan penyemprotan disinfektan. Penyemprotan ini, dilakukan di sejumlah titik yang diduga menjadi simpul penyebaran.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, mengatakan, pihaknya tak pernah berdiam diri untuk melakukan serangkaian upaya penanggulangan wabah Covid-19. Apalagi, pascalibur lebaran ini kasus penyakit ini mengalami lonjakan yang cukup tajam.

"Kami terus sosialisasikan, kepada masyarakat terkait penerapan kebiasaan baru. Selain itu, petugas juga terus menggalakan penyemprotan disinfektan ke lokasi-lokasi yang dianggap bisa menjadi simpul penyebaran virus tersebut," ujar Anne, Rabu 16 Juni 2021.  

Baca Juga: Panitia Pilkades Serentak di Purwakarta yang akan Divaksinasi Covid-19 Diutamakan 50 Tahun ke Atas

Baca Juga: Bupati Purwakarta Instruksikan Vaksinasi Massal Terhadap Panitia Pilkades Serentak, Sasarannya 3.000 Orang

Baca Juga: Puteri Komarudin Soroti Kinerja Penyaluran Kredit dan Literasi Keuangan

Penyemprotan disinfektan ini, sudah berlangsung sejak beberapa hari terakhir.  Seperti, ke  sejumlah simpul keramaian. Termasuk, ke seluruh kantor pemerintahan. 

Menurutnya, penyemprotan disinfektan secara massif ini sengaja dilakukan sebagai bagian dari ikhtiar untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Apalagi, sepekan kemarin terjadi lonjakan kasus Covid-19. Peningkatan kasus ini, merupakan yang tertinggi sejak lima bulan terakhir.  

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x