Pidato di Rakerda PKS, Anne Ratna Mustika Ajak Perkuat Sinergi Membangun Purwakarta

- 30 Mei 2021, 20:22 WIB
Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika menyampaikan pidato yang sekaligus membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Purwakarta, di Hotel Harper, Bungursari, Minggu 30 Mei 2021.
Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika menyampaikan pidato yang sekaligus membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Purwakarta, di Hotel Harper, Bungursari, Minggu 30 Mei 2021. /Fajar Maritim

PURWAKARTA NEWS - Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika menyampaikan pidato yang sekaligus membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Purwakarta, di Hotel Harper, Bungursari, Minggu 30 Mei 2021.

"Saya sangat mengapresiasi terlaksana rakerda ini," ujar Ambu Anne.

Ambu Anne mendorong agar Rakerda PKS selain sebagai pelaksanaan konstitusi partai juga sebagai wadah menghimpun aspirasi dan solusi.

Baca Juga: PKS Buka Kemungkinan Dukung Anne Ratna Mustika Dua Periode Pimpin Purwakarta

Ia berharap Rakerda PKS berdampak pada pembangunan dan kemajuan kabupaten purwakarta.

"Selamat atas terselenggaranya Rakerda DPD PKS Kabupaten Purwakarta tahun 2021. Semoga dengan terselenggaranya rakerda ini bisa semakin bersinergi dengan Pemkab Purwakarta dalam membangun dan melayani masyarakat," ujarnya.

Ketua PKS Purwakarta Arief Kurniawan mengatakan Rakerda PKS Purwakarta yang digelar ini sebagai kelanjutan dari musyawarah daerah.

Arief Kurniawan menuturkan dalam Rakerda, PKS Purwakarta membahas berbagai program berkhidmat kepada masyarakat yang mana disusun sesuai dengan visi misi partai dan rekomendasi musyawarah daerah.

Baca Juga: Densus 88 Antiteror Berhasil Amankan 10 Terduga Teroris di Marauke

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x