Mbu Anne Resmi Luncurkan Kebijakan 'Tatanen di Bale Atikan' di Purwakarta

- 20 Januari 2021, 12:16 WIB
Kepala Dinas Pendidikan Kab. Purwakarta Dr. Purwanto, M.Pd
Kepala Dinas Pendidikan Kab. Purwakarta Dr. Purwanto, M.Pd /Fajar Maritim/

Gerakan pendidikan kita harus mampu menyadarkan peserta didik akan diri, sesama, dan lingkungannya, mereka harus menyadari dan proaktif bahwa segala sesuatu yg diciptakan Tuhan tidaklah sia sia, semua mahluk mempunyai fungsi dan perannya masing2 sesuai dengan takarannya secara seimbang.

Ketidak seimbangan peran biasa terjadi karena ada entitas yang rakus atau keluar dari takarannya. Kebijakan tatanen di bale atikan diorientasikan pada terciptanya keharmonisan semua mahluk dimuka bumi sehingga mengambil moto "HARMONI SEISIBUMI".

Sementara itu, Kepala Pusat Penguatan Karakter Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Ir. Hendarman, M.Sc., Ph.D mengatakan bahwa lembaganya selama ini memonitor, mengamati dan memantau berbagai kebijakan pendidikan di Kabupaten Purwakarta.

Hasil pengamatan dan penilaian lembaganya Kabupaten Purwakarta salah satu kabupaten di Indonesia yang memiliki komitmen terhadap penguatan pendidikan karakter, atas dasar itu maka Kemdikbud memberikan penghargaan sebagai Dinas Pendidikan Cerdas Berkarakter bersama 4 kabupaten/kota lainnya se-Indonesia.

Baca Juga: Simak Persyaratan Kartu Prakerja Supaya Berhasil Lolos di 2021

Dalam sambutannnya Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika mengapresiasi Dinas Pendidikan yang telah melakukan berbagai inovasi dalam tata kelola pendidikan termasuk penguatan pendidikan karakter di Purwakarta.

Berbagai ikhtiar meningkatkan layanan dan mutu pendidikan harus terus didukung oleh semua pihak termasuk para orang tua dan masyarakat.***

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini