Anak Mantan Kapolri Unggul dari Anak Yance di Pilkada Indramayu

- 10 Desember 2020, 01:55 WIB
Pasangan Nina Agustina- Lucky Hakim calon Bupati-Wakil Bupati Indramayu
Pasangan Nina Agustina- Lucky Hakim calon Bupati-Wakil Bupati Indramayu /Facebook/@RelawanDjoeangLuckyHakim/

PURWAKARTA NEWS - Anak Mantan Kapolri Dai Bachtiar, Calon Bupati Nina Agustina Dai Bachtiar berhasil unggul di Pilkada Indramayu berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count versi Indikator, Rabu 9 Desember 2020.

Di Pilkada Indramayu ini Nina Agustina Dai Bachtiar berpasangan Lucky Hakim dengan nomor urut 4. Paslon ini diusung koalisi PDIP, Gerindra dan Nasdem.

Hasil hitung cepat menempatkan pasangan calon Nina Agustina Dai Bachtiar-Lucky Hakim unggul dengan persentase suara sebanyak 37,36 persen.

Baca Juga: Dadang Supriatna Sujud Syukur, Timses Istri Bupati Bandung: Prabowo Sujud Akhirnya Tidak Terpilih

Nina Agustina Dai Bachtiar-Lucky Hakim berhasil mengungguli perolehan suara paslon nomor urut 3 yang didukung Partai Golkar, H Daniel Mutaqien Syafiuddin-H Taufik Hidayat.

H Daniel Mutaqien Syafiuddin merupakan anak dari almarhum Irianto MS Syafiuddin atau Yance yang merupakan Bupati Indramayu dua periode sejak tahun 2000.

H Daniel Mutaqien Syafiuddin-H Taufik Hidayat hanya meraih 27,02 persen, berada di urutan kedua, diatas perolehan suara dua paslon lainnya.

Baca Juga: Dadang Supriatna - Syahrul Gunawan Unggul 56,38 Persen dalam Hitung Cepat LSI Denny JA

Paslon lain, nomor urut 1, diusung koalisi PKB, Demokrat dan PKS, yakni Muhammad Sholihin-Hj Ratnawati meraih 26,31 persen.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: Cirebon Raya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x