Warga Purwakarta Padati Taman Cerdas Surawisesa Menyaksikan Acara Riksa Budaya Jawa Barat Sauyunan

- 27 Agustus 2023, 12:23 WIB
Pembukaan acara Riksa Budaya Jawa Barat Sauyunan di Taman Cerdas Surawisesa Kabupaten Purwakarta.
Pembukaan acara Riksa Budaya Jawa Barat Sauyunan di Taman Cerdas Surawisesa Kabupaten Purwakarta. /Youtube/Budaya Jabar

PURWAKARTA NEWS - Ratusan masyarakat Kabupaten Purwakarta tampak memadati Taman Cerdas Surawisesa untuk menyaksikan agenda Riksa Budaya Sauyunan yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, pada Sabtu 26 Agustus 2023 malam.

Dalam acara tersebut masyarakat Purwakarta dapat menyaksikan berbagai kesenian lokal mulai dari Tari Genye (Gerakan Nyere), Tari Menong, Ritual Domyak, Pencak Silat Paleredan, Wayang Golek dan masih banyak lagi kesenian asal Purwakarta yang ditampilkan dalam acara Riksa Budaya Jawa Barat Sauyunan ini.

Mewakili Gubernur Jawa Barat, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Benny Bachtiar dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf karena Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tidak dapat hadir secara langsung dalam kegiatan ini.

Baca Juga: Hampir Satu tahun, KNPI Purwakarta Statusnya Bodong

"Pertama-tama permohonan maaf pak Gubernur tidak bisa hadir, sebetulnya beliau sudah mengagendakan hadir malam ini, namun seperti diketahui, TPA Sarimukti kebakaran jadi malam ini tiba-tiba harus ada rapat untuk menyelesaikan permasalahan tersebut," kata Benny Bachtiar.

Ia juga mengaku terkesan dengan berbagai kesenian budaya lokal yang ada di Purwakarta.

"Tadi saya disambut dengan tarian-tarian yang luar biasa ini menunjukan bahwa Kabupaten Purwakarta memiliki potensi kebudayaan yang luar biasa," ucap Benny.

Benny mengungkap bahwa Provinsi Jawa Barat sejak tahun 2018 sudah mampu men-sertifikasi kurang lebih sebanyak 156 warisan budaya tak benda yang menunjukan bahwa Jawa Barat sangat peduli terhadap pelestarian budaya di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat.

Benny Bachtiar juga mengungkap bahwa Jawa Barat ini terdiri dari tiga wilayah budaya, pertama adalah budaya Sunda-Betawi, kedua Sunda Priangan dan Sunda Cirebonan.

Halaman:

Editor: Aik Hakiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x