Pesona Wisata Purwakarta Jaring Puluhan Ribu Wisatawan Selama Libur Lebaran Idul Adha

- 14 Juli 2023, 12:04 WIB
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika.
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika. /Ist

Jika satu wisatawan membelanjakan Rp. 100 ribu - Rp 200 ribu saja selama berwisata ke Purwakarta,  maka bisa diperoleh penerimaan antara Rp 4,411 milyar hingga Rp 8,822 milyar.

Jumlah tersebut merupakan angka yang cukup besar yang bisa mengalir kepada para pelaku usaha di sektor pariwisata di Purwakarta.

"Berapa jumlah persis dari kunjungan  para wisatawan selama libur Lebaran Kurban itu tentu masih dikalkulasi dengan cermat oleh dinas terkait. Namun yang pasti, saya sangat bersyukur bila penerimaan dari belanja para wisatawan itu bisa mengalir ke masyarakat pelaku usaha, khususnya para pelaku usaha dari UMKM," kata Bupati Anne Ratna Mustika.

Destinasi Wisata Favorit

Kepala Disporaparbud Kabupaten Purwakarta Mochamad Ramdhan mengungkap beberapa destinasi wisata yang paling ramai dikunjungi oleh para wisatawan selama libur Lebaran Idul Adha 2023.

Ramdhan menuturkan tiga destinasi wisata favorit yang paling banyak dikunjungi adalah wisata kuliner Sate Maranggi Hj. Yetty dengan jumlah kunjungan mencapai 12.184 wisatawan.

Diikuti oleh destinasi wisata Taman Batu Cijanun dengan jumlah 3.847 wisatawan dan destinasi wisata Cikao Park dengan jumlah 3.404 wisatawan.

Baca Juga: Keluarga Korban Pembacokan Geng Motor di Purwakarta Minta Pelaku Dihukum Berat dan Tanggung Biaya Rumah Sakit

"Untuk kedepan kita ingin semua destinasi wisata di Purwakarta juga semakin meningkat kunjungan wisatawannya. Kita akan terus benahi sehingga semua destinasi wisata menjadi tujuan favorit para wisatawan yang datang dari berbagai daerah," kata Ramdhan.

Menurut dia, tingginya kunjungan wisatawan ke Purwakata selama libur Lebaran Kurban tak lepas dari langkah Bupati Anne Ratna Mustika yang memberikan perhatian serius untuk ikut mempromosikan keindahan dan daya tarik berbagai destinasi wisata.

Halaman:

Editor: Aik Hakiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini