Diduga Bakal Tawuran, 3 Remaja Purwakarta Bawa Parang dan Cerulit Diamankan Polisi

- 10 April 2022, 14:33 WIB
Petugas Kepolisian Polres Purwakarta amankan 3 remaja yang diduga hendak melakukan tawuran
Petugas Kepolisian Polres Purwakarta amankan 3 remaja yang diduga hendak melakukan tawuran /

PURWAKARTA NEWS - Petugas kepolisian Polres Purwakarta kembali mengamankan tiga orang remaja yang diduga hendak melakukan tawuran. Petugas juga berhasil mengamankan parang dan cerulit dari tangan mereka, di Jalan Mr. Dr Kusumaatmadja, Kelurahan Cipaisan, Purwakarta, Minggu, 10 April 2022, dini hari.

"Tim Bima Sat Samapta Polres Purwakarta telah mengamankan tiga remaja di sekitar kaum, jalan Mr.Dr Kusumaatmadja," ucap Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Kasat Samapta, AKP Asep Kusmana pada Minggu, 10 April 2022.

Petugas melakukan penyisiran di sekitar tempat penangkapan ketiga remaja tersebut, polisi pun menemukan empat buah senjata tajam serta sejumlah alat lainnya yang diduga akan di pakai untuk tawuran atau menyerang lawannya.

Baca Juga: Tawuran Pecah di Sekitar Patung Egrang Purwakarta, Dua Remaja Diamankan Polisi

Baca Juga: Stasiun Kereta Api Plered Purwakarta Kerap Jadi Tempat Ngabuburit Nunggu Buka Puasa Ramadhan

Baca Juga: Produksi Padi di Purwakarta Naik 7,32 Persen

"Barang bukti yang ditemukan berupa senjata tajam jenis parang dan celurit sebanyak 4 buah. Selain itu kami mengamankan juga beberapa balok kayu, bambu serta botol yang diduga akan digunakan para pelaku untuk melakukan tawuran," ungkapnya.

Di sisi lain, kata dia, polisi juga mengamankan tujuh unit sepeda motor yang saat itu berada di tempat kejadian perkara.

"Ketiga remaja tersebut langsung kami bawa ke Mapolres Purwakarta dan serahkan ke Satuan Reserse dan Kriminal (Satreskrim) untuk diproses lebih lanjut, sekaligus menyelidiki aksi tawuran yang kerap meresahkan warga sekitar maupun pengguna jalan," tuturnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini