Selama Pandemi Minat Baca di Kabupaten Purwakarta Meningkat, Ini Strateginya

- 14 Juni 2021, 17:13 WIB
Ilustrasi membaca buku.
Ilustrasi membaca buku. /PEXELS/Rahul Shah

PURWAKARTA NEWS - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disipusda) Kabupaten Purwakarta mengungkapkan, minat baca pelajar di Purwakarta saat ini mengalami peningkatan.

Hal tersebut dampak dari pandemi Covid-19, karena banyak pelajar yang tidak melakukan aktivitas sekolah.

Kepala Disipusda Purwakarta Mohamad Ramdhan mengatakan, salah satu cara meningkatnya minat baca di Purwakarta karena sering dilakukan strategi jemput bola langsung ke masyarakat.

Baca Juga: Meski Ijazah Bermasalah Panitia Akan Tetapkan Balon Kades Desa Sukajaya Purwakarta

Apalagi, kata dia, ditengah kondisi pandemi Covid-19 seperti ini banyak permintaan langsung dari orang tua untuk menghadirkan mobil perpustakaan keliling.

"Program kami banyak, seperti getuk lindri (gerakan untuk literasi mandiri), maranggi (maca rame-rame ngangge digital), simping (sumber informasi melalui pelayanan perpustakaan keliling), pala manggu (pelayanan hari Minggu) dan ngala manggu (ngabuka layanan sabtu jeung minggu),” katanya kepada Purwakarta News, pada Senin 14 Juni 2021.

Baca Juga: Segera Merapat! PT Yakult Indonesia Buka Lowongan Kerja Juni 2021, Syarat Pendidikan Minimal SMK

Selain itu lanjutnya menjelaskan, untuk meningkatkan minat baca Disipusda banyak bekerjasama dengan sejumlah penggiat literasi dan kelompok taman baca yang tersebar di Kabupaten Purwakarta.

"Taman baca di Purwakarta jumlah sekitar 54, kalau penggiat literasi lebih banyak lagi. Nah komunitas ini yang membantu meningkatkan minat baca," katanya.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x