Bupati Purwakarta Minta Pejabat yang Baru Dilantik Berikan Kinerja Terbaik

- 7 Maret 2021, 13:14 WIB
Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengambil sumpah dan melantik dua pejabat eselon II dan sembilan pejabat Eselon III.
Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengambil sumpah dan melantik dua pejabat eselon II dan sembilan pejabat Eselon III. /Purwakarta News

“Seperti ketahui bersama bahwa bangsa kita belum terlepas dari pandemi Covid-19,” ujarnya.

Ambu Anne menerangkan sampai dengan tanggal 28 Februari 2021 Kabupaten Purwakarta sudah mendapatkan hasil yang baik dalam hal penanganan Covid-19 yakni dengan berhasil beranjak ke status risiko penularan rendah atau zona kuning.

Baca Juga: Bupati Purwakarta Canangkan Zona Integritas untuk Empat Satuan Kerja Ini

Kendati demikian, Anne meminta pihaknya tidak lengah dalam menangani Covid-19. Menurut Anne capaian tersebut justru harus memacu kinerja yang lebih keras.

Anne juga meminta agar dari pandemi Covid-19 ini dapat mendorong lahirnya berbagai inovasi demi kelancaran pemerintahan dan agar pelayanan publik tidak terganggu.

Kepala Bidang Pengembangan SDM pada BKPSDM Purwakarta Deni Gusdiar merinci dua pejabat eselon II yang dilantik yakni Kepala Dinas Pangan dan Pertanian dan Staf Ahli Perekonomian dan Pembangunan.

Kemudian untuk Eselon III yang dilantik sebanyak sembilan orang yang tersebar di sejumlah OPD antara lain; BKPSDM, Inspektorat, Dinas Pangan dan Pertanian, DPMD, Dinas Lingkungan Hidup, Satpol PP dan Dinas Perikanan dan peternakan.***

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini