Bupati Purwakarta Minta Pejabat yang Baru Dilantik Berikan Kinerja Terbaik

- 7 Maret 2021, 13:14 WIB
Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengambil sumpah dan melantik dua pejabat eselon II dan sembilan pejabat Eselon III.
Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengambil sumpah dan melantik dua pejabat eselon II dan sembilan pejabat Eselon III. /Purwakarta News

PURWAKARTA NEWS - Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengambil sumpah dan melantik dua pejabat eselon II untuk mengisi Jabatan Tinggi Pratama yakni Kepala Dinas Pangan dan Pertanian dan Staf Ahli Perekonomian dan Pembangunan.

Selain dua pejabat tersebut, Bupati Purwakarta juga melantik sembilan pejabat Eselon III untuk mengisi jabatan administrator di sejumlah organisasi perangkat daerah atau OPD.

Pelantikan tersebut berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19 yang bertempat di Bale Nagri pada Jumat 5 Maret 2021.

Baca Juga: Batalyon Armed 9 Pasopati Kostrad Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga Tidak Mampu

Bupati Purwakarta yang akrab disapa Ambu Anne ini berharap semoga momen pelantikan tersebut menjadi semangat baru dalam menata aktivitas pemerintahan ke arah yang lebih baik lagi.

Ambu Anne mengatakan pejabat tinggi pratama yang dilantik merupakan hasil dari seleksi terbuka yang dilaksanakan pada bulan Januari sampai dengam bulan Februari 2021.

Seleksi terbuka tersebut, kata dia, pelaksanaannya sangat obyektif dan transparan serta telah mendapatkan rekomendasi pelantikan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KSN).

Baca Juga: Bupati Anne Ratna Mustika Segera Buka Sekolah Tatap Muka di Purwakarta

Ambu Anne meminta pejabat tinggi dan pejabat administrator yang sudah dilantik tersebut dapat membuktikan kualitasnya dalam mengimplementasikan kebijakan pembangunan di Kabupaten Purwakarta sesuai dengan bidang kerjanya.

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah