Jelang PTM Sekolah Diminta Bentuk Satgas Covid-19

- 27 Agustus 2021, 12:40 WIB
Uji coba pembelajaran tatap muka (PTM) di Kecamatan Sukasari
Uji coba pembelajaran tatap muka (PTM) di Kecamatan Sukasari /Dok Dinas Pendidikan Purwakarta

PURWAKARTA NEWS - Rencana pembukaan pembelajaran tatap muka (PTM) disambut baik oleh sejumlah sekolah. Pasalnya, sejak pandemi seluruh sekolah di Indonesia ditutup.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Bakti Bawono Adisasmito meminta satuan pendidikan yang menyelenggarakan PTM membentuk satgas Covid-19 tingkat sekolah.

Baca Juga: Ewindo Salurkan Bantuan Paket Buah Nusantara bagi 400 Tenaga Kesehatan RS Siloam Purwakarta

"Hal itu untuk memastikan keamanan masyarakat yang terjamin melalui protokol kesehatan yang dijalankan dengan baik. Maka satuan pendidikan perlu membentuk satgas," ujarnya, pada 27 Agustus 2021.

Satgas mencatat, sampai dengan 22 Agustus 2021, sebanyak 31 persen dari total laporan 261.040 satuan pendidikan yang berada pada daerah dengan PPKM Level 3, 2 dan 1 sudah menggelar system pembelajaran tatap muka secara terbatas. Yakni, dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Baca Juga: Pemkab Purwakarta Tebar Ratusan Ribu Ekor Benih Ikan Nila dan Patin di DAS Citarum

Dia menjelaskan, regulasi yang menjadi dasar penyelenggaraan belajar tatap muka secara nasional yaitu Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan dan Menteri Dalam Negeri tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Sinopsis 'Hometown Cha-Cha-Cha', Drakor Terbaru Pasangan Lesung Pipi yang Tayang 28 Agustus 2021

"Pembelajaran tatap muka juga harus mematuhi Inmendagri Nomor 35, 36, dan 37 Tahun 2021 terkait pelaksanaan PPKM dengan mengoptimalkan posko penanganan Covid-19 di tingkat Desa dan Kelurahan," paparanya.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini