Wakil Dubes RI di India Menggal Dunia Akibat Covid-19

- 26 Mei 2021, 14:41 WIB
Ferdy Nico Yohannes Piay, wakil duta besar Indonesia di India meninggal terpapar Covid-19
Ferdy Nico Yohannes Piay, wakil duta besar Indonesia di India meninggal terpapar Covid-19 /Twitter/@KBRI_NewDelhi

PURWAKARTA NEWS – Suasana duka menyelimuti Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI, seorang wakil duta besar RI di India meninggal dunia usai terpapar Covid-19.

Adalah Ferdy Nico Yohannes Piay Wakil Duta Besar (Wadubes) Republik Indonesia di New Delhi meninggal dunia karena virus Covid-19.

Informasi ini disampaikan langsung oleh Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI, Teuku Faizasyah.

Baca Juga: Paguyuban Petani Muda Nusantara Siap Cetak Generasi Muda yang Mencintai Pertanian

"Salah satu putra terbaik Kemlu, Bapak Ferdy Nico Yohannes Piay, Kuasa Usaha Add Interim (KUAI)/DCM KBRI New Delhi, telah berpulang karena virus Covid-19," ujar Teuku Faizasyah, Rabu 25 Mei 2021 dilansir dari PMJNews.

Akun Twitter resmi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di New Delhi juga mengunggah satu video berisi ucapan duka wafatnya Ferdy.

"Keluarga Besar Kedutaan Besar Republik Indonesia di New Delhi berduka cita, atas berpulangnya salah satu pimpinan terbaik kami," tulis keterangan akun @KBRI_NewDelhi.

Baca Juga: 51 Pegawai KPK Diberhentikan, Arahan Presiden Dinilai Tidak Diikuti

"Kepemimpinan, ketauladan, serta kebaikan hati yang telah Bapak curahkan selama mengemban tugas di India tentu akan kami kenang selama-lamanya," sambungnya.

Halaman:

Editor: Fajar Maritim

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x