Jokowi Minta Vaksinasi Awak Media Berjalan di Seluruh Indonesia

- 25 Februari 2021, 16:56 WIB
Presiden Republik Indonesia, Jokowi saat meninjau proses vaksinasi wartawan di gedung Hall A Basket Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta.
Presiden Republik Indonesia, Jokowi saat meninjau proses vaksinasi wartawan di gedung Hall A Basket Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta. /Instagram @jokowi

PURWAKARTA NEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta vaksinasi COVID-19 kepada awak media berjalan di seluruh Indonesia.

"Kita berharap ini akan berjalan di provinsi-provinsi yang lain sehingga seluruh awak media, seluruh insan pers yang berada di Tanah Air semuanya segera mendapatkan vaksinasi," ujarnya.

Jokowi mengungkapkan hal ini saat meninjau langsung kegiatan vaksinasi untuk insan pers di Hall A Basket, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Kamis 25 Februari 2021 sebagaimana disiarkan kanal YouTube Sekretaris Presiden.

Baca Juga: Landasan Luncur Pesawat Luar Angkasa Berpeluang Dibangun di Indonesia Timur

Jokowi datang ke lokasi vaksinasi massal bagi insan pers dengan mengenakan kemeja putih dan masker putih didampingi Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin (BGS), Menkominfo Johnny G Plate.

Sekitar 5.500 wartawan yang menjalani vaksinasi. Kepala Negara juga menilai proses vaksinasi untuk insan pers ini berjalan lancar.

Baca Juga: Bupati Purwakarta Dorong Digitalisasi Puluhan Ribu UMKM

Menurut Jokowi vaksinasi bagi insan pers ini sesuai janji yang disampaikannya saat Hari Pers Nasional.

Vaksinasi ini sebagai upaya perlindungan bagi wartawan yang sering berinteraksi dengan masyarakat.

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x