Sinopsis Drakor The Great Shaman Episode 1: Kim Se-ron Si Dukun Cantik

- 2 Agustus 2021, 21:22 WIB
Drakor The Great Shaman
Drakor The Great Shaman /Instagram/@kakaotv.official

PURWAKARTA NEWS - The Great Shaman adalah drakor terbaru yang tayang perdana pada 30 Juli 2021. Drakor ini adalah drama pertama KakaoTV yang bergenre misteri fantasi.

Drakor The Great of Saman dibintangi oleh Kim Se-ron dan Nam Da-reum.

Kim Se-ron adalah aktris Gold Medalist bersama Kim Soo-hyun dan Seo Ye-ji. Sedangkan Nam Da-reum adalah aktor dari Magiq Entertainment.

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Beri Hadiah untuk Pasangan Greysia/Apriyani, Kira-kira Hadiahnya Apa ya?

The Great Shaman pertama kali ditayangkan di KakaoTV pada tanggal 30 Juli 2021.

Bergenre Misteri fantasi, The Great Shaman menceritakan tentang misteri terjadinya bunuh diri yang dilakukan oleh pelajar SMA.

Kim Se-ron berperan sebagai Ga Doo-shim yang merupakan siswa baru di SMA Na Woo-soo.

Baca Juga: Bikin Heboh! Ayu Ting Ting Mendapat Notice dari Penyanyi OST Drakor Boys Before Flowers

Se-ron merupakan seorang keturunan dukun atau shaman dari keluarga neneknya.

Neneknya itu meninggal setelah berusaha membunuh roh jahat yang menyerang siswa SMA.

Menjadi Ga Doo-shim, Se-ron memperlihatkan kepada para penonton bahwa ia bukan merupakan siswa SMA biasa.

Baca Juga: Kim Go Eun Tampil Cerah di Poster Perdana Drakor Terbaru tvN Yumi's Cell

Bisa melihat roh jahat adalah salah satu kemampuan yang Ia miliki.

10 tahun yang lalu, Nenek Doo-shim yaitu Myo-shim hendak menyelamatkan seorang pelajar yang dirasuki roh jahat.

Pelajar tersebut hendak melakukan percobaan bunuh diri karena tekanan dari sang ibu.

Dengan bakat supranaturalnya, Myo-shim ingin membantu siswa tersebut dari kekuatan roh jahat yang mengganggunya.

Baca Juga: Bupati Anne: 50 Persen Pasien Covid-19 yang Dirawat di RS Rujukan Purwakarta Warga Luar

Namun, karena kondisinya yang mulai lemah, Myo-shim menyuruh Doo-shim yang saat itu ikut dengannya untuk menyelamatkan pelajar tersebut.

Doo-shim kecil pun menolak permintaan sang nenek karena Ia tidak mau menjadi seorang dukun.

Ketika melihat kondisi sang nenek yang memprihatinkan, Doo-shim pun akhirnya menyanggupi permintaan sang nenek dan mendatangi pelajar SMA tersebut di atap gedung bertingkat.

Baca Juga: Hotman Paris Pertanyakan Sumbangan Covid-19 Rp2 Triliun, Apakah Hanya Sebilah Papan?

Melihat kedatangan Doo-shim yang kecil, roh jahat menyedari bahwa Doo-shim bukanlah tandingannya.

Namun, Doo-shim berusaha sekuat tenaga untuk membasmi roh tersebut dengan sedikit ajian yang diajarkan oleh neneknya.

Melihat kemampuan Doo-shim yang lumayan, membuat roh jahat ingin bermain-main dengannya.

Baca Juga: Pasangan Greysia/Apriyani Beri Kado Medali Emas untuk Indonesia Pada Olimpiade Tokyo 2020

Ia pun berkata bahwa Ia akan bertemu lagi dengan Doo-shim dan membunuhnya saat Doo-shim menginjak usia 18 tahun.

Sementara pelajar SMA yang Ia rasuki pun melompat dari gedung dan akhirnya meninggal.

10 tahun kemudian, Doo-shim menjadi remaja cantik dan pindah ke sekolah baru atas permintaan sang ibu.

Doo-shim menyembunyikan bahwa ia dapat melihat roh dari ibunya.

Baca Juga: Vaksinasi Booster untuk Siapa? Ini Kata Kemenkes

Pertemuan pertama dengan Na Woo-soo pun tak terelakan.

Doo-shim pindah ke sekolah Na Woo-soo yang diperankan oleh Nam Da-reum. 

Tepat pada saat Doo-shim memasuki kelas baru, seorang siswa SMA terjatuh dari lantai yang tinggi  di sekolah mereka.***

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x