WANIEUN! Anne Ratna Mustika Tak Gunakan Jasa Pengacara pada Sidang Perdana Versus Dedi Mulyadi

- 4 Oktober 2022, 14:10 WIB
WANIEUN! Anne Ratna Mustika Tak Gunakan Jasa Pengacara pada Sidang Perdana Versus Dedi Mulyadi
WANIEUN! Anne Ratna Mustika Tak Gunakan Jasa Pengacara pada Sidang Perdana Versus Dedi Mulyadi /YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel/

PURWAKARTA NEWS - Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika dalam upaya persiapan sidang perdana gugatan cerai dengan Dedi Mulyadi belum menggunakan jasa pengacara.

Dalam istilah Bahasa Sunda, Anne Ratna Mustika wanieun meskipun tak menggunakan jasa pengacara di sidang gugatan cerai perdananya dengan Dedi Mulyadi.

Hal itu dikatakan Ambu Anne -sapaan akrabnya- saat diwawancarai oleh media pada Senin 3 Oktober 2022 kemarin.

"Saya belum berpikir untuk menggunakan jasa pengacara untuk semantara saya akan sendiri,” Kata Ambu Anne.

Baca Juga: Besok Jadwal Sidang Gugatan Cerai Anne Ratna Mustika dan Dedi Mulyadi, Ada Link Live Streaming?

Seperti diberitakan sebelumnya, Anne Ratna Mustika dan Dedi Mulyadi akan menjalani sidang perdana perceraiannya di Pengadilan Agama (PA) Kabupaten Purwakarta.

Jadwal sidang Anne dan Dedi telah dijadwalkan sejak September kemarin oleh PA Purwakarta.

"Register 1662/Pdt.G/2022/PA.Pwk, penggugat atas nama Hj. Anne Ratna Mustika dan tergugat atas nama H. Dedi Mulyadi. Untuk sidang pertama dijadwalkan pada Rabu, 05 Oktober 2022," kata Humas PA Purwakarta, Asep Kustiwa, 21 September 2022.

Link Live Streaming Sidang Anne Ratna Mustika dan Dedi Mulyadi

Halaman:

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x