Dedi Mulyadi Terperanjat Kaget Ada Pengemis Asal Purwakarta yang Anaknya 18 dan Mau Nambah Lagi

- 10 November 2021, 17:23 WIB
Anggota DPR RI Dedi Mulyadi dan pengemis dengan 18 anak
Anggota DPR RI Dedi Mulyadi dan pengemis dengan 18 anak /Facebook/KangDediMulyadi

PURWAKARTA NEWS - Anggota DPR RI Dedi Mulyadi, terperangah dan kaget saat dirinya mendapati seorang pengemis dengan jumlah anak cukup banyak. Yakni, anak dari pengemis itu ada 18 orang. Bahkan, ibu tersebut membawa salah satu anaknya saat meminta-minta kepada warga yang berkunjung di sekitaran Pujasera Plered, Kabupaten Purwakarta.

Lewat postingan akun media sosial resmi miliknya, Dedi meminta kepada ibu yang bernama Elis, warga Desa Cianting Tonggoh, untuk berhenti jadi pengemis. Apalagi, saat mengemis ibu itu sambil membawa anaknya yang berusia sekitar tiga bulan.

"Ampun bu, dari pada mengemis lebih baik ibu menjadi tukang sapu," tulis Dedi, Rabu 10 November 2021.

Baca Juga: Simak Sinopsis Film Hellboy 2: The Golden Army yang Tayang di GTV Rabu, 10 November 2021 Malam Ini

Baca Juga: Realme Luncurkan Empat Varian Smartphone Terbaru, Salah Satunya untuk Gaming

Baca Juga: Tampil Ciamik Selama Seri Kedua Liga 1, Zalnando Tuai Banyak Pujian

Baca Juga: Tugu Peluru Dibangun untuk Kenang 7 Pejuang Asal Bojong Purwakarta yang Gugur Dieksekusi Penjajah Belanda

Seolah sudah menjadi kebiasan, Dedi selalu menanyakan riwayat keluarga kepada warga yang dijumpainya. Termasuk kepada Elis. Dedi bertanya, Elis memiliki berapa anak.

Dengan penuh semangat, Elis menyeritakan jika dirinya punya anak 18. Awalnya, dia ingin menambah anak menjadi 33 orang. Namun, karena mengikuti program KB, maka impiannya itu pupus sudah.

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini