Andry Fernandez: Dinas Bupati Anne ke Bali Demi Bangsa dan Negara

- 22 Juni 2021, 13:21 WIB
Andry Fernandez.
Andry Fernandez. /Andry Fernandez

PURWAKARTA NEWS – Kunjungan kerja Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika ke Bali pekan lalu tidak tepat disebut sebagai plesiran, karena dilakukan dalam memenuhi undangan resmi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Hal ini sebagaimana yang disampaikan Andry Fernandez.

“Dalam menjalankan tugas atau dinas, ya tidak apa-apa. Beliau kerja untuk bangsa dan negara, tidak tepat disebut plesiran dong, itu kerja demi bangsa dan negara,” ujar Andry.

Baca Juga: Link Streaming dan Sinopsis Uttaran ANTV 22 Juni 2021: Kondisi Akash Memburuk, Meethi Dilanda Gelisah

Adapun Bupati Purwakarta ke Bali dalam rangka pengukuhan pengukuhan pengurus Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) yang mana tidak dapat diwakilkan.

Pengukuhan tersebut juga disaksikan Mendagri Tito Karnavian, didamping Gubernur Bali I Wayan Koster.

Dalam kesempatan itu mendagri juga minta para bupati mempercepat program vaksinasi dan belajar dari daerah lain yang telah melakukan vaksinasi dengan cepat.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Selasa 22 Juni 2021, Horee Elsa Dihukum Aldebaran Bekerja di Panti Asuhan

“Sehingga mengatakan ini sebagai plesiran, abai Covid-19 tidak relevan. Karena justru dalam agenda tersebut yang dibahas penanganan Covid-19,” ujarnya.

Andry Fernandez juga menyebutkan penanganan Covid-19 di Purwakarta selama ini sudah sangat optimal.

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini