Pertunjukan Air Mancur Taman Sri Baduga dan Armand Maulana Sukses Hibur Masyarakat Purwakarta

6 Agustus 2023, 00:18 WIB
Vokalis GIGI Armand Maulana turut memeriahkan gelaran pertunjukan Air Mancur Taman Sri Baduga, pada Sabtu 5 Agustus 2023. /Istimewa

PURWAKARTA NEWS - Pertunjukan Air Mancur menari di Taman Sri Baduga yang digelar pada Sabtu 5 Agustus 2023 malam sukses menghibur ribuan masyarakat Kabupaten Purwakarta.

Bagaimana tidak, selain terhibur oleh pertunjukan Air Mancur menari tersebut, para penonton juga dihibur langsung oleh penampilan Armand Maulana salah satu pentolan Band GIGI yang turut menjadi bintang tamu.

Armand Maulana pada gelaran pertunjukan Air Mancur di Taman Sri Baduga itu juga turut membawakan beberapa lagu Band GIGI.

Baca Juga: Deni Ahmad Haedari Amanatkan Tiga Hal Ini Kepada Peserta Diklatsar Banser Purwakarta

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika menyampaikan bahwa pertunjukan Air Mancur Taman Sri Baduga yang digelar pada awal Agustus 2023 ini merupakan rangkaian dalam meperingati Hari Jadi Purwakarta ke-192 dan Kabupaten Purwakarta ke-55.

"Alhamdulillah, pertunjukan air mancur berjalan dengan lancar, meski sebelum sempat batal karena debit air yang kurang. Sekarang, sudah bisa berjalan lancar berkat kerja keras semua pihak," ucap Anne Sabtu 5 Agustus 2023.

Disebutkan oleh Anne, ada pertunjukan Air Mancur kali ini sedikitnya ada sekitar 8.500 penonton atau masyarakat yang hadir.

Meski demikian, ia mengatakan, masih banyak masyarakat yang belum berkesempatan untuk menyaksikan pertunjukan air mancur yang terbesar se-Asia Tenggara tersebut.

Baca Juga: Resmi Rilis Kartu Grafis Asus GeForce RTX 4060, ROG dan ProArt

"Jadi untuk minggu depan tanggal 12 Agustus, Insyaallah akan kembali dihadirkan pertunjukan air mancur. Untuk masyarakat yang sudah menyaksikan, diharap untuk tidak mengambil tiket lagi, dan beri kesempatan untuk yang belum menyaksikan," kata Anne.

Lebih lanjut ia mengatakan, untuk pertunjukan Air Mancur Sri Baduga yang akan berlangsung pada Sabtu (12/8/2023) esok, akan tetap ada atraksi budaya dan hiburan.

"Sama seperti pertunjukan yang berlangsung saat ini, tapi masih rahasia, karena akan menjadi kejutan untuk masyarakat," katanya.

Baca Juga: Diklatsar Banser Purwakarta, Tatang Taryana Harapkan Kekuatan Ansor Berikan Sumbangsih Positif

Baca Juga: Hadapan Ratusan Banser, Anne Ratna Mustika Harapkan Kontribusi Pemuda untuk Pembangunan Purwakarta

Dirinya berharap, dengan adanya ribuan masyarakat yang hadir ke Kabupaten Purwakarta itu bisa meningkatkan ekonomi para pelaku UMKM.

"Hal itu bisa menjadi pasar potensial yang bisa dimanfaatkan secara ekonomi. Peluang itu harus ditangkap sebaik-baiknya oleh para pelaku ekonomi kreatif dan para pelaku UMKM," kata Anne.***

Editor: Aik Hakiki

Tags

Terkini

Terpopuler