Resmi! Franck Kessie Berseragam Barcelona

- 5 Juli 2022, 12:35 WIB
Resmi! Franck Kessie Berseragam Barcelona
Resmi! Franck Kessie Berseragam Barcelona /Instagram.com/fcbarcelona

PURWAKARTA NEWS - Klub raksasa asal Spanyol Barcelona resmi mengumumkan rekrutan pemain anyar mereka, Franck Kessie.

Barcelona resmi mengumumkan kedatangan Franck Kessie pada Senin 4 Juli 2022 waktu setempat.

Franck Kessie sendiri didatangkan oleh Barcelona dari AC Milan dengan status bebas transfer atau gratis.

Baca Juga: Siapa Angga Wijaya? Ini Profil Lengkap Angga Wijaya, Suami yang Gugat Cerai Dewi Perssik

Baca Juga: PT LIB Resmi Umumkan Jadwal Kick Off Liga 1 Musim 2022/2023, Cek Tanggalnya Disini

Franck Kessie akan dikontrak oleh Barcelona dalam kurun waktu 4 musim atau sampai 2026 mendatang.

"FC Barcelona Franck Kessie," tulis pernyataan Barcelona dalam laman resmi klub.

"FC Barcelona dan Franck Yannick Kessie telah mencapai kesepakatan bagi pemain tersebut untuk bergabung dengan Bara setelah kontraknya dengan AC Milan berakhir," tambah pernyataan Barcelona.

Baca Juga: Bursa Transfer Kairi Resmi Gabung ONIC Esports, Ini Alasan Kairi Bisa Gabung Di MPL ID

Baca Juga: Resmi, Persija Jakarta Datangkan Gelandang Asal Jerman, Hanno Behrens

Barcelona mengikat Franck Kessie jangka panjang dengan klausul senilai 500 juta euro atau setara Rp7,8 triliun.

“Pememain akan kontrak hingga 30 Juni 2026 dan klausul pembeliannya ditetapkan sebesar 500 juta euro,” pihak Barcelona.

Franck Kessie sendiri rencananya akan diperkenalkan oleh pihak Barcelona kepada publik pada hari Rabu 6 Juli 2022.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Manchester United Sudah Tidak Sinkron

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Grup B Piala AFF U-19 2022 Selasa 5 Juli 2022

Sebagai informasi tambahan, Franck Kessie adalah pesepak bola asal Pantai Gading yang musim lalu sempat membela AC Milan.

AC Milan sendiri tidak memberikan tawaran perpanjang kontrak kepada Franck Kessie, dan Frank Kessie sendiri memutuskan untuk bergabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim panas ini.

Franck Kessie sendiri merupakan pemain kedua yang didatangkan Barcelona secara gratis pada bursa transfer musim panas ini.

Baca Juga: Daftar Klasemen Sementara Grup A Piala AFF U-19 2022: Timnas Indonesia Berada di Posisi Kedua

Baca Juga: Lolos ke Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Dihujani Bonus Besar dari PSSI

Sebelumnya, Barcelona berhasil Andreas Christensen secara gratis dari Chelsea.***

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah