Menang Tipis, Bhayangkara FC Geser Persib Bandung dari Puncak Klasemen Liga 1

- 27 Oktober 2021, 18:00 WIB
Klasemen sementara Liga 1 musim 2021/2022. (Tangkapan layar)
Klasemen sementara Liga 1 musim 2021/2022. (Tangkapan layar) /

PURWAKARTA NEWS - Bhayangkara FC meraih kemenangan tipis atas Borneo FC 2-1 dalam lanjutan Liga 1 musim 2021/2022 pekan kesembilan di Stadion Madya Magelang pada Rabu, 27 Oktober 2021.

Dengan kemenangannya itu, The Guardian kembali puncaki klasemen Liga 1 musim 2021/2022 menggeser posisi Persib Bandung.

Meski sempat tertinggal dari Borneo FC 0-1 di babak pertama, namun Bhayangkara FC mampu membalikan keadaan di paruh kedua menjadi 2-1.

Baca Juga: Febri 'Bow' Hariyadi Selalu Jadi Penentu Kemenangan Persib atas PSIS

Gol Borneo FC diciptakan oleh Wawan Febrianto di menit 15. Sementara gol Bhayangkara FC tercipta lewat Arthur Barrios Bonai pada menit 51, dan Ezechiel N'Douassel di menit 58.

Dengan hasil ini, Bhayangkara pun kembali memuncaki klasemen Liga 1 musim 2021/2022 dengan torehan 22 poin. Disusul oleh Persib Bandung diposisi ke dua dengan 19 poin.

Diposisi ketiga ditempati oleh PSIS Semarang yang mengemas 18 poin. Sementara Borneo FC sendiri berada diperingkat 13 dengan 10 poin.

Baca Juga: Tidak Ada Jatah Libur, Punggawa Persib Bandung Santap Menu Recovery Training

Sebagai informasi, dalam pekan kesepuluh Liga 1 musim 2021/2022 Persib Bandung akan menghadapi Persipura Jayapura pada Sabtu, 30 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x