Perjalanan Wali Paidi Asal Indonesia yang Gemar Merokok Dji Sam Soe

- 5 Juli 2022, 16:58 WIB
Perjalanan Wali Paidi Asal Indonesia yang Gemar Merokok Dji Sam Soe
Perjalanan Wali Paidi Asal Indonesia yang Gemar Merokok Dji Sam Soe /Tangkapan layar/

Tak berselang lama, Wali Paidi bermimpi, dalam mimpi tersebut Wali Paidi mendapat isyarat dari Kanjeng Nabi Muhammad SAW agar tetap tegar, sabar dan ikhlas dalam menjalankan perintah Sang Kyai yang akan berbuah ilmu hikmah yang memenuhi relung hati.

Itulah Kisah awal mula Wali Paidi ketika Beliau masih mondok. Kisah ini saya kutip dari akun YouTube MIMBAR SEJARAH ISLAM.

Baik kita lanjut kisahnya, dikisahkan setiap tanggal sepuluh Arafah ada perkumpulan empat puluh wali diatas gunung di daerah Makkah, empat puluh wali ini tersebar ke seluruh pelosok dunia dan setiap tahun mereka berkumpul di atas bukit di daerah Makkah ini (maaf tempat dirahasiakan).

Dengan Kudrat Iradat Allah SWT, Para Wali mempunyai berbagai karomah yang luar biasa, Mereka ada yang datang dengan cara terbang, ada yang naik sajadah seperti Aladin, ada yang muncul dari dalam perut bumi, ada yang naik burung, ada yg cling tiba-tiba sudah di tempat.

Acara tahunan ini, (semacam reuni) yang di pimpin langsung oleh Sulthonul Auliyaa' yaitu Rajanya Para Wali yang setiap masa hanya satu orang di JAGAD SELURUH ALAM SEMESTA ini.

Diatas bukit mulai terdengar dentuman-demtuman lantunan dzikir yang terpancar dari hati mereka, diatas bukit Para Malaikat berwujud awan ikut menyemarakkan acara reuni tahunan ini.

Dengan hembusan angin yang sepoi-sepoi berlantunkan takbir, tahmid dan Tahmid

Tampak di kejauhan di bawah bukit ada orang yang tidak terlalu tua tampak tertatih-tatih dan sangat kesulitan mencoba menaiki bukit.

Berbeda dengan Wali-Wali yang datang sebelumnya, seorang tua ini tampak sangat kesulitan menaiki bukit dengan tongkatnya, dia berusaha melewati bebatuan yang terjal dan berliku.

Baca Juga: Menikmati Libur Idul Adha di Bungursari Lake Park Bersama Orang Tercinta

Kadang dia berhenti sebentar untuk mengatur pernafasannya lalu melanjutkkan menaiki bukit lagi, setelah sampai dipuncak tampak jelaslah orang ini.

Halaman:

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini