Genjot Indeks Pertanaman Padi, Pemkab Purwakarta Lakukan Pembangunan Jaringan Irigasi

- 23 Juni 2022, 15:46 WIB
Genjot Indeks Pertanaman Pagi, Pemkab Purwakarta Jalankan Lakukan Pembangunan Jaringan Irigasi
Genjot Indeks Pertanaman Pagi, Pemkab Purwakarta Jalankan Lakukan Pembangunan Jaringan Irigasi /Dok. Diskominfo Purwakarta/

PURWAKARTA NEWS - Pembangunan jaringan irigasi di beberapa wilayah menjadi alternatif Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta untuk menggenjot Indeks Pertanaman (IP) padi.

Pembangunan jaringan irigasi untuk pengelolaan sumber daya air yang sebagian besar memberikan dampak kepada penanaman padi ini sudah dilakukan Pemkab Purwakarta.

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengatakan, potensi peningkatan IP di setiap wilayah dapat dilakukan melalui optimalisasi lahan, terutama yang berkaitan dengan pengelolaan sumber daya air.

Baca Juga: Pemda dan DPRD Purwakarta Sepakati Raperda Pariwisata dan Dana Cadangan Pilkada

Perempuan yang akrab disapa Ambu Anne itu juga mengatakan, peningkatan IP dengan optimalisasi pengelolaan sumber daya air akan menitikberatkan pada penyediaan air irigasi dengan memanfaatkan potensi sumber daya air yang ada, baik berupa air permukaan maupun air tanah.

"Tahun ini kita juga akan membangun tiga saluran irigasi pada tiga wilayah, yaitu di Kecamatan Pasawahan, Pondoksalam dan Wanayasa," ujar Ambu Anne saat memantau Pembangunan Irigasi di Desa Gandasoli, Kecamatan Plered, Rabu 22 Juni 2022.

Kata Ambu Anne, irigasi-irigasi yang dibangun juga akan disertai bendungan.

Baca Juga: Meriahkan Hari Jadi Purwakarta dengan Pasang Twibbon Keren di Media Sosial

Dengan hal tersebut diharapkan dapat memaksimalkan pengairan areal persawahan yang tadinya hanya bisa menjangkau luas 70 hektar, jangkauan pengairannya bisa menjadi 120 hektar.

Halaman:

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini