Tempat Wisata di Purwakarta Dikunjungi 170 Wisatawan, Anne Ratna Mustika: Ekonomi Masyarakat di Fase Pemulihan

- 8 Mei 2022, 08:36 WIB
Bupati Purwakarta, Jawa Barat, Anne Ratna Mustika.
Bupati Purwakarta, Jawa Barat, Anne Ratna Mustika. /

PURWAKARTA NEWS - Sebanyak 170 ribu wisatawan tercatat mengunjungi tempat wisata yang ada di Kabupaten Purwakarta mulai Selasa 3 Mei 2022.

Data ini disebutkan oleh Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika saat dirinya meninjau sejumlah tempat wisata di Purwakarta.

Menurut Ambu Anne Ratna Mustika, sebetulnya jumlah wisatawan yang datang ke Purwakarta masih berada di bawah target sebanyak 200 ribu wisatawan.

Baca Juga: MENANGIN SG Ungu dan Outfit Keren Hingga Diamond, Ini Kode Redeem Garena Free Fire FF 8 Mei 2022

Namun terjadi peningkatan kunjungan jika dibandingkan dengan musim liburan lebaran tahun sebelumnya.

"Kondisi seperti ini menunjukkan bahwa ekonomi masyarakat sudah berada di fase pemulihan ke arah yang positif," kata Ambu Anne, Sabtu 7 Mei 2022 malam.

Bersama sejumlah pejabat lainnya, Bupati Purwakarta juga melakukan peninjauan di beberapa titik ruas tol di wilayah Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga: Menjelang Peringatan ‘Hari Lupus Sedunia’, Simak Penyebab dan Gejala dari Penyakit Lupus!

Ia melakukan pemantauan di beberapa titik, salah satunya di Rest Area KM 88 Tol Purbaleunyi.

Halaman:

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x