Satu Kecamatan di Purwakarta Kembali Jadi Zona Hijau Covid-19

- 27 Agustus 2021, 08:51 WIB
Peta sebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Purwakarta
Peta sebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Purwakarta /Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Purwakarta

PURWAKARTA NEWS - Satu dari 17 kecamatan di Kabupaten Purwakarta, kembali masuk zona hijau Covid-19. Kecamatan tersebut, yakni Maniis. Dengan begitu, di wilayah itu sampai saat ini tidak ada kasus penyakit tersebut.

Kepala Bidang Pencegahan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Purwakarta, Deni Darmawan, mengatakan, saat ini zonase wilayah bervariasi. Ada yang zona merah, kuning, oranye dan hijau.

"Alhamdulillah, kecamatan di kami sudah ada yang kembali masuk ke zona hijau. Yakni, Kecamatan Maniis yang saat ini tidak ada kasua Covid-19," ujar Deni, Jumat 27 Agustus 2021.

Baca Juga: Profil Dita Fakhrana, Artis Cantik Gugat Cerai Ilham Prawira Usai Menikah 1 Tahun

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV dan Indosiar 27 Agustus 2021: Ada Badai Pasti Berlalu dan Pertandingan BRI Liga 1

Baca Juga: PT Sumi Indo Purwakarta Buka Loker Agustus 2021, Minimal Pendidikan SLTA

Baca Juga: Mama Karina Lakukan Ini untuk Rebut Hak Asuh Reyna, Ikatan Cinta 26 Agustus 2021

Deni menyebutkan, data per 26 Agutus kemarin, berikut kecamatan yang masuk daftar zonase. Yakni, enam kecamatan masuk zona merah. Masing-masing, Kecamatan Purwakarta, Bungursari, Babakan Cikao, Jatiluhur, Sukatani, Plered dan Darangdan.

Sedangkan yang masuk zona oranye, ada lima kecamatan. Yaitu, Campaka, Pasawahan, Pondoksalam, Kiara Pedes dan Wanayasa. Kecamatan yang masuk zona kuning, yaitu Cibatu, Bojong, Sukasari dan Tegalwaru. Sedangkan zona hijau, yakni Kecamatan Maniis.

Halaman:

Editor: Aga Gustiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x