Sederet Nama Beken Lamar Jadi Calon Presidium di Muswil KAHMI Jabar ke-VI

- 9 Maret 2021, 14:54 WIB
Logo Kahmi
Logo Kahmi /Serang News/Pikiran-Rakyat

PURWAKARTA NEWS - Sederet nama beken di Indonesia muncul menjadi calon Presidium pada Musyawarah Wilayah (Muswil) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Jawa Barat ke-VI

Muswil KAHMI Jawa Barat ke-VI akan diselenggarakan pada Rabu 10 Maret 2021 di Prime Plaza Hotel Purwakarta yang salah satu agendanya adalah memilih Presidium Majelis Wilayah KAHMI Jawa Barat periode 2021-2025.

Deretan nama beken yang maju mencalonkan diri tersebut antara lain; H Dedi Mulyadi SH, Prof Dadang Anshori MSi, Dr Eng Sidik Permana M Eng, Prof Fauzan Ali Rasyid, dr As’ad, Asep Wahyu Wijaya SH Sip Pol, Kurnia Alfarizi SAg, Elih Halimah SAg MSi, Ade Syukron Hanas SHI MSi, Dr H Suherman Saleh Ak, MSc CA, Dodi Ferdiana Kusnandar, Ade Dasep Zaenal Abidin, Dr Joni Martiyus Sikumbang SH MH MAP, Dr Abdul Haris SAg MPd.

Baca Juga: Purwakarta Berhasil Tekan Laju Pertumbuhan Penduduk di Bawah Satu Persen

Ketua Panitia Muswil KAHMI Jabar ke-VI Kusnandar mengatakan acara akan berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor HK.01.07/MENKES/382/2020.

Kusnandar menyebutkan terhadap seluruh peserta Muswil KAHMI Jabar akan dilakukan rapid test.

Kemudian seluruh peserta juga diwajibkan mengenakan masker, dan diatur jarak satu sama lain.

"Secara khusus kegiatan Muswil KAHMI Jabar diselenggarakan dengan sangat sederhana. Tidak melalui publikasi dan sosialisasi secara masif. Mengingat kondisi pandemi Covid-19," ujarnya.

Baca Juga: Bupati Purwakarta Terus Upayakan yang Terbaik terhadap Penanganan Bencana Alam

Halaman:

Editor: Fajar Maritim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini