Gampa Bumi Cianjur, Purwakarta Kerahkan Dua Regu Resque Hari Ini

22 November 2022, 10:58 WIB
Gampa Bumi Cianjur, Purwakarta Kerahkan Dua Regu Resque Hari Ini /Tangakapan layar/Instagram @anneratna82/

PURWAKARTA NEWS - Pemerintah Kabupaten Purwakarta mengerahkan dua (2) regu resque untuk membantu mengevakuasi para korban gempa bumi Cianjur pada hari ini, Selasa, 22 November 2022.

Seperti diketahui, gempa bumi magnitdo berkekuatan 5,6 SR mengguncang Kabupaten Cianjur pada Senin, 21 November 2022 sekitar pukul 13.21 WIB.

Melihat kejadian terasebut, Pemerintah Kabupaten Purwakarta bergerak cepat dengan memberankatkan dua regu resque sekaligus.

Baca Juga: Gempa Bumi 5,6 Magnitudo Guncang Kabupaten Cianjur, BMKG: Kemungkinan Mengalami Kerusakan

Baca Juga: Keren! Raja Ampat Raih Penghargaan dari Media Global Amerika Serikat

Hal itu dapat diketahui dari unggahan akun Instagram Anne Ratna Mustika @anneratna82 selaku Bupati Purwakarta.

"Pagi ini (Selasa, 22 November 2022) diberangkatkan 2 regu resque Purwakarta," tulis akun tersebut.

Baca Juga: Breaking News! Gempa Bumi Terjadi di Sekitaran Pulau Jawa

Baca Juga: Catat! Inilah Jadwal Sidang Lanjutan Ferdy Sambo Cs Terkait Kasus Pembunuhan Brigadir J

Ambu Anne, sapaan akarabnya menerangkan bahwa dua regu resque tersebut masing-masing berisikan 10 orang dari unit SAR Pramuka dan tim penyelamat Dinas Damkar Kabupaten Purwakarta.

"Masing-masing 1 regu berisikan 10 orang anggota unit SAR Pramuka dan 1 regu (10 orang) tim penyelamat Dinas Damkar Kabupaten Purwakarta," lanjut postingan tersebut.

"Tim penyelamat ini dipimpin langsung oleh Kabid Damkar dan Pamong Unit SAR Pramuka Kabupaten Purwakarta," terangnya.

Baca Juga: Persija Jakarta Menang di Laga Uji Coba Lawan Bekasi FC, Riko Simanjuntak: Harus Tetap Berbenah

Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 5,3 Guncang Pangandara, Terasa Hingga Sukabumi

Selain itu juga terdapat 1 regu tambahan dari BPBD (Badan Penanggulan Bencana Daerah) Kabupaten Purwakarta dan juga 1 regu dari PMI Kabupaten Purwakarta.

"Do'a terbaik untuk saudara-saudara kita di Cianjur, semoga diberi kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi ujian ini," pungkasnya.***

Editor: Muhammad Mustopa

Tags

Terkini

Terpopuler