Tempat Wisata di Purwakarta yang Cocok untuk Liburan Keluarga

- 6 Juli 2022, 14:17 WIB
Tempat Wisata di Purwakarta yang Cocok untuk Liburan Keluarga
Tempat Wisata di Purwakarta yang Cocok untuk Liburan Keluarga /Instagram/@officialcikaopark

PURWAKARTA NEWS-Beberapa tahun belakangan ini, Kabupaten Purwakarta telah menjadi zona wisata keluarga yang selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan, bahkan dari luar Purwakarta juga sangat banyak sekali yang datang berwisata ke Purwakarta.

Bukan tanpa alasan, karena Purwakarta sendiri memiliki berbagai tempat wisata yang ramah untuk kelurga.

Salah satu nya Cikao Park, Cikao Park Purwakarta adalah sebuah objek wisata yang memiliki daya tarik utama berupa Water park Taman Satwa dan rumah ilusi dalam satu kawasan, membuat Cikao Park tempat wisata yang cocok untuk wisata keluarga, wajar saja jika di musim liburan objek wisata tersebut selalu dikunjungi oleh para wisatawan.

Baca Juga: Rekomendasi 15 Tepat Wisata Baru yang Ada di Kabupaten Purwakarta

Jarang sekali yang datang ke lokasi tersebut tanpa bersama rombongan, geliat wisata di Kabupaten Purwakarta bisa menjadi contoh bagi daerah lain yang sedang mengembangkan potensi wisata lokal nya.

Melihat bahwa kesuksesan Purwakarta dalam dunia wisata terletak pada dukungan penuh dari semua pihak, terutama keseriusan dari pemerintah daerahnya, bahkan di tahun 2019 pemerintah daerah Purwakarta sedang sibuk menyisir setiap desa yang memiliki potensi wisata, ke depannya desa tersebut akan dijadikan sebagai bagian dari destinasi wisata.

Daya tarik utama Cikao Park Purwakarta terletak pada lokasi wisatanya yang ada di alam terbuka, dengan view alam sekitar yang sangat indah serta udaranya cukup sejuk.

Baca Juga: Berikut Ini Sejarah Tempat Wisata Kuliner Kampung Maranggi Plered Purwakarta

Sebagaimana diketahui bahwa cuaca di Purwakarta sedikit agak panas karena lokasinya berdekatan dengan kota-kota besar yang padat dengan dunia industri, tetapi saat berada di Cikao Park cuacanya cukup sejuk untuk dinikmati, apalagi menikmati alam sekitar sambil mencicipi kuliner khas Purwakarta yaitu sate maranggi, tentu saja akan menjadi kunjungan wisata yang sangat nyaman.

Halaman:

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x