Fitur Campus Facebook Resmi Ditutup, Ini Saran Facebook Bagi yang Sudah Gabung di Facebook Campus

- 3 Maret 2022, 19:13 WIB
Fitur Campus Facebook Resmi Ditutup, Ini Saran Facebook Bagi yang Sudah Gabung di Facebook Campus
Fitur Campus Facebook Resmi Ditutup, Ini Saran Facebook Bagi yang Sudah Gabung di Facebook Campus /The Verge

PURWAKARTA NEWS - Facebook menutup Fitur Campus yang digunakan untuk mahasiswa berinteraksi seputar kegiatan kampus di platform Facebook.

Untuk diketahui fitur Campus Facebook dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung kegiatan mahasiswa, seperti bergabung ke grup, obrolan dan melihat acara.

Campus Campus juga menyediakan fitur untuk menemukan mahasiswa lainnya yang memiliki akun di Facebook.

Baca Juga: Misteri Pria di Purwakarta Tewas Gantung Diri, Wasiat Untuk Istri: Hampura Papah Tos Salah Jalan

"Kami memutuskan mengakhiri uji coba kami untuk Facebook Campus," kata juru bicara Facebook Leah Luchetti, dikutip dari The Verge, Kamis 3 Maret 2022.

Saat diluncurkan pada September 2020, terdapat 30 sekolah di Amerika Serikat yang bergabung dengan Facebook Campus. Belakangan, sekolah pengguna Campus bertambah menjadi 60.

Pengguna hanya bisa berinteraksi dengan teman yang satu sekolah dengan mereka.Pengguna Campus bisa membuat profil yang berbeda dengan Facebook utama.

Baca Juga: 8 Negara Bagian di Amerika Serikat, Selidiki Dampak TikTok pada Kesehatan Fisik dan Mental Pengguna Usia Muda

Facebook sudah memberi tahu sekolah-sekolah tersebut soal penutupan Campus dan meminta mereka bergabung dengan Grup yang sesuai.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini