Menjadi Aktris Top Indonesia, Inilah Profil Lengkap Amanda Manopo  

6 Agustus 2021, 14:11 WIB
Profil Amanda Manopo. /Instagram/@amandamanopo

 

PURWAKARTA NEWS - Pecinta sinetron Indonesia tentunya sudah tak asing dengan aktris cantik Amanda Manopo.

Amanda Manopo memiliki nama lengkap Amanda Gabriella Manopo Lugue.

Sejak memerankan karakter Andin, namanya kian melambung dan banyak membuat orang penasaran dengan kehidupannya.

Baca Juga: Profil Lengkap Beby Tsabina, Pemeran Zea di Serial Web Antares Beradu Akting dengan Angga Yunanda

Aktris cantik ini sangat terkenal hingga banyak brand yang ingin menjadikannya sebagai brand ambassadors.

Melalui Ikatan Cinta, karir Amanda Manopo melejit dan hingga sekarang jumlah pengikutnya di Instagram tercapat sebanyak 14,5 Juta pengikut.

Berikut ini adalah profil lengkap Amanda Manopo sekaligus rekap perjalanan karirnya hingga perannya sebagai Andin di Ikatan Cinta.

Baca Juga: Cheetos, Lays, dan Doritos Resmi Lenyap di Pasaran Indonesia, Tenang! Hanya 3 Tahun Saja

Amanda Manopo lahir di Jakarta pada 6 Desember 1999.

Amanda Kini berusia 22 tahun.

Diumurnya yang masih muda, Amanda tengah menikmati kesuksesannya di dunia hiburan tanah air.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Jumat, 6 Agustus 2021, Elsa dan Ricky Panik Disergap Aldebaran

Perannya sebagai Andin begitu pecah dan membuat masyarakat Indonesia di setiap kalangan begitu menyukainya.

Putri pasangan Henry Manopo Lugue dan Ramon Gauna Lugue adalah keturunan Filipina, Spanyol, dan Minahasa, Sulawesi Utara.

Memiliki campuran darah yang begitu beragam, Amanda Manopo terlihat menonjol dengan kecantikannya yang unik.

Baca Juga: Kode Redeem FF Jumat, 6 Agustus 2021 Server Indonesia: Ada Rewards Diamond dan Skin Permanen, Klaim Sekarang!

Amanda memiliki kakak perempuan yang sangat akrab dengannya.

Ialah Felicia Angelica Manopo Lugue, kakak perempuan satu-satunya dari Amanda Manopo.

Sejak debut di dunia akting pada tahun 2012, Amanda pernah memerankan karakter Lilik kecil di film "Sampai Ujung Dunia”.

Namun, perannya sebagai Meong di "Malu-Malu Kucing" turut membuatnya dikenal oleh banyak orang.

Pada tahun 2016, setelah memerankan karakter Meong, Amanda mencapai kesuksesannya kembali melalui sinetronnya bersama Angga Yunanda.

"Mermaid In Love” musim 1 dan 2 menjadikan Amanda dikenal banyak masarakat dan begitu dieluh-eluhkan oleh kalangan remaja.

Beberapa judul film, sinetron, serial web hingga FTV pun pernah dilakoni oleh Amanda dan membuatnya banyak berkembang.

Pada tahun 2020, Amanda kembali menggebrak pecinta sinetron Indonesia dengan perannya sebagai Andin.

Menjadi Andin, Amanda memerankan karakter seorang istri yang penuh lika liku kehidupan bersama Aldebaran.

Amanda sudah aktif di dunia hiburan sejak 2005. memulai karir sebagi model dan kemudian menjadi aktris top tanah air.

Selain berakting, Amanda pun memiliki bakat lain yang membuat penggemarnya begitu bangga.

Amanda memiliki suara emas dan sempat menyanyikan beberapa lagu.

Kedekatannya bersama Billy Syahputra pun sempat menjadi trending topik di Indonesia.

Kini Amanda mantap memerankan karakter Andin dan selalu siap membuat penasaran para penonton setia Ikatan Cinta setiap malamnya. ***

Editor: Muhammad Mustopa

Tags

Terkini

Terpopuler