Abdul Aziz: Ramadhan Kali Ini Lebih Membahagiakan

- 6 April 2022, 18:30 WIB
Abdul Aziz. (Persib.co.id)
Abdul Aziz. (Persib.co.id) /

PURWAKARTA NEWS - Bulan Ramadhan tahun 2022 menjadi momen paling membahagiakan bagi gelandang Persib Bandung, Abdul Aziz.

Sebab, di Ramadhan kali ini, Abdul Aziz bisa lebih sering berkumpul bersama keluarga tercintanya.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, Pangeran Biru sedang disibukan dengan turnamen Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Kunjungi Situs Tikolu Sekarang, Mainkan Gratis Emoji Mic Emoji Mix

Abdul Aziz dan pemain lainnya harus menjalani puasa jauh dari keluarga karena turnamen berlangsung di Yogyakarta.

"Tahun ini bisa full menjalankan puasa bersama keluarga. Jadi lebih spesial karena bisa lebih banyak waktu dengan keluarga. Ini jarang juga," katanya dilansir dari laman resmi klub.

Pemain bernonor punggung 8 tersebut mengungkapkan, selain bisa lebih fokus beribadah bersama keluarga, ia ingin kembali merasakan menu-menu khas Ramadan seperti sup buah yang menjadi salah satu favoritnya.

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Hari Ini 6 April 2022 Untuk Beberapa Wilayah di Jawa Barat

"Bisa berkunjung ke rumah orang tua juga dan berkumpul bersama keluarga lainnya. Merasakan menu makanan khas puasa juga," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Putra Juang

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini