Piala Presiden 2022 Dimulai, Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangerap Rasakan Dilema

- 7 Juni 2022, 10:45 WIB
Piala Presiden 2022 Dimulai, Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangerap Rasakan Dilema
Piala Presiden 2022 Dimulai, Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangerap Rasakan Dilema /Instagram.com/kaesangp/

PURWAKARTA NEWS - Piala Presiden akan segera dimulai, turnamen Piala Presiden akan dilangsungkan pada tanggal 11 Juni sampai 17 Juli 2022.

Turnamen Piala Presiden akan digelar di empat kota yang menjadi tuan rumah, keempat kota tersebut adalah Solo, Samarinda, Bandung, serta Malang.

Persis Solo menjadi tuan Rumah untuk grup A, tergabung bersama PSIS Semarang, PSS Sleman, Persita Tangerang, serta Dewa United, dengan Stadion Manahan Soli yang akan menjadi venue grup A.

Baca Juga: PIALA PRESIDEN 2022: Jelang Turnamen Dimulai, Arema FC Renovasi Stadion Kanjuruhan Malang

Menjadi tuan rumah Piala Presiden, Persis Solo tentu diunggulkan menjadi kandidat juara, selain itu Persis Solo juga sekarang sudah diperkuat pemain berkualitas.

Namun, Direktur utama Persis Solo yakni Kaesang Pangerap memiliki dilema tersendiri, ia mengungkapkan bahwa dirinya berasa dikondisi serba salah menghadapi turnamen Piala Presiden tersebut.

"Kalau kami setiap kompetisi pasti serius, cuma saya kapikiran kalau Persis Solo juara Piala Presiden pasti itu suporter-suporter lain pada marah. 'Wah anak pak lurah menang sendiri nih pialanya.' nanti kalau saya kalah suporter Persis Solo juga marah." ucap Kaesang Pangerap dalam sesi jumpa pers peluncuran Piala Presiden 2022 di Jakarta, Senin 6 Juni 2022.

Baca Juga: Persija Jakarta Masuk Grup Mana di Piala Presiden 2022? Simak Penjelasannya Berikut Ini

Meski demikian, Kaesang Pangerap menegaskan bahwa Persis Solo akan tampil di Piala Presiden dengan maksimal dan akan mengeluarkan 100 persen kemampuan terbaiknya.

Halaman:

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x