Kekalahan Pertama Erik Ten Hag bersama Manchester United

8 Agustus 2022, 14:14 WIB
Kekalahan Pertama Erik Ten Hag bersama Manchester United /Foto: REUTERS/TOBY MELVILLE/

PURWAKARTA NEWS - Manchester United harus mengakui kekalahannya saat melawan Brighton di pekan pertama Premier League 2022/2023.

Walaupun bermain di Old Trafford, tim di bawah asuhan Erik ten Hag ini harus bertekuk lutut. Brighton memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.

Ini menjadi awal yang buruk bagi Erik ten Hag, lantaran sepanjang pramusim Manchester United tampil cukup gemilang.

Baca Juga: Profil Benjamin Sesko Pemain RB Salzburg yang Cetak Gol ke Gawang Liverpool dan Diincar Manchester United

Baca Juga: Profil Antony Matheus dos Santos, Pemain Ajax Amsterdam yang Diincar Manchester United

Hal ini juga banyak mengecewakan suporter setan merah, bagaimana tidak, para penggemar menaruh harapan yang lebih terhadap Erik ten Hag. Namun di pekan pertama, sudah mengalami kekalahan.

Erik ten Hag mengungkapkan bahwa di pertandingan ini, para pemain belum percaya diri saat berada di lapangan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Liga Inggris Week 2 Musim 2022/2023, Ada Derby London, Chelsea vs Tottenham

Baca Juga: Erik Ten Hag Jelaskan Alasan Man United Kalah Lawan Brighton di Liga Inggris

Sehingga beberapa pemain melakukan kesalahan dasar saat pertandingan berlangsung.

Dari awal, Manchester United terus melancarkan serangan ke gawang lawan. Namun serangan itu berhasil digagalkan oleh pertahanan Brighton.

"Saya kira kami memulai pertandingan dengan baik, lalu setelahnya kepercayaan diri kami sedikit turun dan kami membuat banyak kesalahan, lalu lawan pun menghukum kami," ujar ten Hag.

Baca Juga: Pelatih Persis Solo, Jacksen Tiago, Pasrah jika Dirinya Harus Dipecat Sekarang Juga

Baca Juga: Barcelona Libas Habis Pumnas UNAM di Pertandingan Pramusim 2022, Lewandowski Cetak Gol Pertama

Sehingga Brighton memiliki peluang untuk menyerang. Alhasil, serangan Brighton sangat menyulitkan pertahanan Manchester United.

"Saya tahu hal seperti ini bisa terjadi, tapi saya kira seharusnya kami bisa lebih baik. Itu jelas, tapi juga harus dipahami bahwa perubahan tidak bisa terjadi dalam semalam." Lanjut ten Hag

Dua gol yang bersarang ke Manchester United berawal dari skema yang hampir sama dilakukan oleh Brighton.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan 4, Ada Persib Bandung vs PSIS dan Bali United vs Arema FC

Baca Juga: Update Klasemen Sementara Liga 1, Madura United Nyaman di Puncak, Persib Bandung di Zona Merah

Erik Ten Hag menegaskan bahwa kekalahan pertama dan di laga pertama ini menjadi cambukan bagi skuad Setan Merah. Para pemain harus sadar bahwa banyak sekali yang harus diperbaiki.

"Hari ini kami mengalami periode terburuk di babak pertama dan kami harus belajar dari itu. Masalah ini juga sudah jelas," ucap Erik ten Hag.

Dengan hasil tersebut, pada pekan pertama ini Manchester United berada di posisi ke-13 kelasemen.

Baca Juga: Update Klasemen Sementara MotoGp 2022, Fabio Quartararo Terdepan

Baca Juga: Man United Kalah di Laga Awal Liga Inggris Musim 2022/2023 Lawan Brighton

Pastinya Erik ten Hag akan mengevaluasi untuk laga berikutnya.***

Editor: Aga Gustiana

Sumber: Manchester United

Tags

Terkini

Terpopuler