Tragedi Kanjuruhan Malang, Polri Gelar Rapat Evaluasi dengan Menpora dan Pemkab Malang

- 2 Oktober 2022, 21:20 WIB
Tragedi Kanjuruhan Malang, Polri Gelar Rapat Evaluasi dengan Menpora dan Pemkab Malang
Tragedi Kanjuruhan Malang, Polri Gelar Rapat Evaluasi dengan Menpora dan Pemkab Malang /PMJ News/

Ia juga menegaskan bahwa Polri dan Menpora akan mematuhi perintah Presiden.

"Sesuai dengan perintah bapak Presiden hari ini Kapolri dan Menpora akan berangkat ke Malang," jelasnya.

Dedi juga mengatakan bahwa Kapolri sebelumnya telah memberangkatkan tim DVI terlebih dulu intuk melakukan penanganan terhadap korban. 

Baca Juga: Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, Polisi Akan Evaluasi Penggunaan Gas Air Mata

Baca Juga: Selain Korban Arema 187 Orang, Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang Juga Sebabkan Puluhan Kendaraan Rusak

"Kapolri telah berangkatkan tim DVI, kemudian mengerahkan seluruh tim dokter dari RS Bhayangkara Malang, RS Bhayangkara Kediri, dan RS Bhayangkara Surabaya guna mempercepat proses identifikasi korban dan memberikan pelayanan ke korban luka," tuturnya.

Dia menambahkan, Polri juga bekerja sama dengan tim medis setempat guna menanggulangi bertambahnya jumlah korban tewas.

Selain itu, Tim DVI berupaya untuk segera mengidentifikasi korban guna dikembalikan ke pihak keluarga.

Baca Juga: Bukan Karena Bentrok Suporter! Ternyata Ini Penyebab Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang

Baca Juga: Tragedi Kericuhan Stadion Kanjuruhan Pertemuan Arema FC vs Persebaya Surabaya Rusak 10 Mobil Kepolisian

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini