Wakil Wali Kota Surabaya Angkat Suara Soal Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang: Saya Bonek...

- 2 Oktober 2022, 12:57 WIB
Wakil Wali Kota Surabaya Angkat Suara Soal Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang: Saya Bonek...
Wakil Wali Kota Surabaya Angkat Suara Soal Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang: Saya Bonek... /ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/foc

PURWAKARTA NEWS - Pascapertandingan Arema FC melawan Persebaya Surabaya yang dilaksanakan di Stadion Kanjuruhan, Malang, telah terjadi kericuhan yang menewaskan 127 korban jiwa.

Wakil Wali (Wawali) Kota Surabaya Armuji mengungkapkan rasa keprihatinannya atas tragedi kericuhan yang terjadi pascapertandingan Arema FC melawan Persebaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada Sabtu malam tepatnya pada tanggal 01 Oktober 2022 hingga menewaskan 127 orang.

Menurut Armuji, kericuhan yang terjadi pascapertandingan Arema FC melawan Persebaya Surabaya yang dilaksanakan di Stadion Kanjuruhan, Malang tersebut merupakan yang pertama kalinya terjadi dalam sejarah sepakbola Indonesia, dimana terdapat lebih dari seratus orang pendukung yang meninggal dan diharapkan hal tersebut tidak terjadi di masa yang akan datang.

Baca Juga: Imbas Dari Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta Resmi Ditunda

"Tidak ada sepakbola seharga nyawa. Ini tragedi kemanusiaan luar biasa. Saya ikut berbela sungkawa yang mendalam," ungkap Armuji di Surabaya, pada hari Minggu.

Menurut Armuji, loyalitas diperbolehkan akan tetapi tetap harus memegang teguh norma-norma kemanusiaan.

Baca Juga: Imbas Kericuhan Arema FC, Presiden Jokowi Perintahkan PSSI Hentikan Sementara BRI Liga 1

Dengan semua kejadian ini tidak ada yang untung yang didapat karena semua tercoreng.

"Saya bonek dengan loyalitas tanpa batas tapi harus menjunjung semangat kemanusiaan, rasa sebangsa dan setanah air," katanya menegaskan.

Halaman:

Editor: Solahudin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x