Ferdy Sambo Tulis Surat Permintaan Maaf Kepada Rekan Sejawat Polri, Berikut Isinya

- 25 Agustus 2022, 18:33 WIB
 Ferdy Sambo Tulis Surat Permintaan Maaf Kepada Rekan Sejawat Polri, Berikut Isinya
Ferdy Sambo Tulis Surat Permintaan Maaf Kepada Rekan Sejawat Polri, Berikut Isinya /

PURWAKARTA NEWS - Hari ini Ferdy Sambo menulis surat permintaan maaf yang ditujukan untuk rekan sejawat Polri.


Surat permintaan maaf bertuliskan tangan serta tanda tangan di atas meterai oleh Ferdy Sambo tersebut beredar ke sejumlah media, Kamis 25 Agustus 2022.

Hal tersebut langsung dikonfirmasi oleh Kepala Divisi Humas (Kadivhumas) Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo.

Baca Juga: Inilah Profil Kamaruddin Simanjuntak yang Siap Laporkan Dugaan Transaksi Rp200 Juta Pasca Brigadir J Tewas

Baca Juga: Ada Transaksi Setelah Brigadir J Tewas? Totalnya Rp200 Juta, Begini Kata Kuasa Hukum

Dedi mengungkapkan, informasi Surat Ferdy Sambo terkonfirmasi dari Kepala Biro Pertanggungjawaban Profesi (Karowabprof) Polri.

"Info dari Karowabprof, betul (surat permintaan maaf) dari FS," kata Dedi sebagaimana dikutip Purwakarta News.com dari Antara.

Baca Juga: Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi Akan Jalani Pemeriksaan di Bareskrim Polri Soal Kasus Brigadir J

Baca Juga: Rangkuman Perjalanan Kasus Pembunuhan Berencana Brigadir J dari Awal hingga Tanggal 24 Agustus 2022

Isi surat Ferdy Sambo adalah tentang permintaan maafnya ditujukan untuk rekan sejawat Polri, berikut isi surat tersebut.

Rekan dan senior yang saya hormati dengan niat yang murni saya ingin menyampaikan rasa penyesalan dan permohonan maaf yang mendalam atas dampak yang muncul secara langsung pada jabatan yang senior dan rekan-rekan jalankan dalam institusi Polri atas perbuatan saya yang telah saya lakukan.

Baca Juga: Kapolri Sebut Ingin Bulatkan Motif Pembunuhan Brigadir J, Setelah Periksa Putri Candrawathi

Saya meminta maaf kepada para senior dan rekan-rekan semua yang secara langsung merasakan akibatnya, saya mohon permintaan maaf saya dapat diterima dan saya menyatakan siap untuk menjalankan setiap konsekuensi sesuai hukum yang berlaku saya juga siap menerima tanggung jawab dan menanggung seluruh akibat hukum yang dilimpahkan kepada senior rekan-rekan yang terdampak.

Baca Juga: Soal Kasus Brigadir J, Begini Tanggapan Arteria Dahlan Kepada Jendral Listyo Sigit Prabowo

Semoga kiranya rasa penyesalan dan permohonan maaf ini dapat diterima dengan terbuka dan saya siap-siap menjalani proses hukum ini dengan baik sehingga segera mendapatkan keputusan yang membawa rasa keadilan bagi semua pihak. Terima kasih semoga Tuhan senantiasa melindungi kita semua, hormat saya.

Baca Juga: Laporan Hasil Investigasi Kasus Brigadir J, Komnas HAM Bilang Begini

Surat tersebut ditandatangani diatas materai Rp10 ribu tertulis nama Ferdy Sambo serta pangkatnya inspektur jenderal polisi.***

Baca Juga: Kapolri Hadiri Undangan Rapat dari Komisi III DPR RI Terkait Kasus Brigadir J

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini