Gunung Semeru Melatus 12 Kali dalam 12 Jam Terakhir, Termasuk Dua Kali Gempa Embusan

- 24 Maret 2022, 17:11 WIB
Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, kembali mengalami beberapa kali letusan atau erupsi.
Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, kembali mengalami beberapa kali letusan atau erupsi. /Dok. Badan Geologi Kementerian ESDM/

PURWAKARTA NEWS - Gunung Semeru meletus sebanyak 24 kali dalam periode pengamatan selama 12 jam terakhir pada Kamis, 23 Maret 2022, mulai pukul 00.00 hingga 12.00 WIB.

Hal tersebut disampaikan Petugas Pos Pengamatan Gunung Api Semeru di Gunung Sawur, Liswanto dalam laporan tertulis yang disampaikan di Lumajang.

"Gunung Semeru juga mengalami dua kali gempa embusan, dua kali gempa vulkanik dalam, dan satu kali gempa tektonik jauh," katanya.

Baca Juga: Jelang Ramadhan 2022, Ketahui Keutamaan Shalat Tarawih dari Kitab Kifayatul Akhyar

Baca Juga: Tips Memilih Asuransi Mobil, Jangan Gegabah, Sesuaikan dengan Kebutuhan!

Baca Juga: Resahkan Warga dan Serang Siswa SMP, Monyet Liar Diamankan Petugas

Adapun, aktivitas pada periode Kamis pukul 00.00-06.00 WIB tercatat 16 kali gempa letusan/erupsi dengan amplitudo 10-22 mm dan lama gempa 95-115 detik.

Sedangkan untuk periode pengamatan pada Kamis pukul 06.00-12.00 WIB tercatat Gunung Semeru mengalami letusan sebanyak delapan kali dengan amplitudo 10-22 mm dan lama gempa 50-85 detik.

Baca Juga: Ular Sanca Sepanjang 3 Meter Diamankan Tim Damkar Purwakarta Dari Dalam Saluran Air

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x