Dua Kali Terjadi, Gempa Nias Selatan Tak Berpotensi Tsunami, Ini Kata BMKG

- 14 Maret 2022, 20:54 WIB
ILUSTRASI, Dua Kali Terjadi, Gempa Nias Selatan Tak Berpotensi Tsunami, Ini Kata BMKG
ILUSTRASI, Dua Kali Terjadi, Gempa Nias Selatan Tak Berpotensi Tsunami, Ini Kata BMKG /Dok BMKG/

PURWAKARTA NEWS - Gempa yang terjadi di Nias Selatan, Sumatera Utara Senin 14 Maret 2022 tidak berpotensi tsunami.

Gempa yang berkekuatan 6,9 magnitudo tersebut terjadi sekitar pukul 04.09 WIB pagi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut pusat gempa yang terjadi di wilayah Sumatera Utara itu berpusat di laut 161 km Tenggara Nias Selatan dengan kedalaman 25 km dan berada di lintang 0.71 LS, 98.5 BT.

Baca Juga: Hadiah Istimewa dari Robert Alberts untuk Ulang Tahun Persib Bandung ke-89

Baca Juga: Sukses Gelar Musyawarah Kecamatan KNPI Kiarapedes Purwakarta, Sosok Kuswara Jadi Nahkoda Baru

Gempa yang mengguncang Nias Selatan itu juga dirasakan hingga Padang, Siberut, Nias Selatan, Gunungsitoli, Padang Panjang, BUkit Tinggi, Pasaman Barat, Tua Pejat, Pariaman, Dhamasraya, Payakumbuh, Kerinci, Tapanuli Selatan, Pesisir Selatan, Batusangkar, Padang Pariaman dan Solok.

Tak hanya itu, BMKG juga menyebut, pasca terjadinya gempa Nias Selatan terjadi gempa susulan pun terjadi dengan kekuatan gempa 6,0 magnitudo.

Gempa susulan berpusat di di laut 154 km tenggara Nias Selatan.

Gempa susulan ini dirasakan hingga Padang Siberut, Gunung Sitoli, Padang Panjang dan Pariaman.

Baca Juga: Kode Redeem FF 15 Maret 2022 Server Indonesia, Dapatkan Hadiah Menarik dari Garena Free Fire

Baca Juga: Bocoran Kode Redeem FF Terbaru 15 Maret 2022, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!

Pusat gempa berada di lintan 0.66 LS, 98.45 BT dengan kedalaman berada pada 26 km.

Meski gempa berkekuatan cukup besar, namun BMKG memastikan tidak menimbulkan tsunami.

Baca Juga: Prediksi Line Up Barito Putera vs Persebaya Surabaya Liga 1 dan Link Live Streaming Malam Ini

Untuk itu, BMKG menghimbau agar masyarakat tetap tenag dan tidak terpengaru isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.***

Editor: Solahudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah