Pemerintah Perbolehkan Masyarakat Menonton Langsung Kegiatan PON Papua Asal Penuhi Pesyaratan

- 11 September 2021, 10:11 WIB
Tangkap Layar Menko Polhukam RI Mahfud MD.
Tangkap Layar Menko Polhukam RI Mahfud MD. /Twitter@mohmahfudmd

PURWAKARTA NEWS - Pemerintah pusat memperbolehkan masyarakat untuk menonton secara langsung kegiatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang akan diselengarakan di Papua, dengan catatan yaitu memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh pemerintah.

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD menerangkan,persyaratan yang mesti diikuti ialah menerapkan protokol kesehatan yang ketat serta jumlahnya terbatas.

Baca Juga: Sinopsis Bajrangi Bhaijaan Tayang di GTV 11 September 2021, Kisah Gadis Kecil yang Terpisah dari keluarganya

”Setiap pertandingan (PON XX Papua 2021) bisa ditonton. Cuman, syaratnya dua. Satu, protokol kesehatan. Dua, jumlahnya ditentukan sesuai keadaan,” tegas Menko Polhukam.

Baca Juga: Sinopsis Fast and Furious: Tokyo Drift Tayang di GTV 11 September 2021

Mahfud MD menegaskan, pengaturan jumlah penonton tersebut masih dibahas dengan sejumlah pihak terkait. Menurutnya, hasilnya baru akan diumumkan pada minggu depan.

”Pastinya, jumlah penonton akan ditentukan sesuai dengan keadaan yang akan ditentukan dalam waktu depan. Jadi, tidak bisa berbondong-bondong,” tegasnya.


”Terkait penanganan Covid-19, protokol kesehatan harus diterapkan. Sehingga, PON Ke-20 ini diharapkan bisa berlangsung dengan aman,” sambungnya.

Dia menyebutkan untuk persiapan perhelatan PON XX Papua sendiri sebenarnya sudah bagus dan siap.

Halaman:

Editor: Muhammad Mustopa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x